7 Bioskop Murah di Jakarta dengan Harga Rp30 Ribuan

Enggak bisa dimungkiri, menonton film di bioskop adalah hiburan yang cukup menguras kantong. Apalagi, bioskop di Jakarta. Nyatanya, di Ibukota masih ada, kok, pilihan bioskop dengan harga yang nyaman di kantong. Nyatanya, dengan hanya bermodalkan Rp35 ribu atau bahkan kurang dari itu, kalian sudah bisa menonton film di bioskop yang ada di Jakarta.

Meski terbilang murah, bioskop-bioskop ini tetap memuaskan, kok. Memang, pilihan film yang ditayangkan lebih terbatas dibandingkan dengan di bioskop-bioskop berkelas pada umumnya, baik secara kualitas maupun kuantitas. Jadi, akan lebih baik kalau kalian bisa pintar-pintar mengenal karakteristik bioskop-bioskop murah ini.

Nah, buat kalian warga Jakarta dan sekitarnya yang ingin nonton murah meriah, berikut pilihan bioskop murah di Ibukota dengan harga Rp30 ribuan!

 

1. Ciplaz Klender XXI

Via Istimewa

Siapa sangka Jakarta masih punya bioskop yang memasang harga murah. Sebut saja, Ciplaz Klender XXI yang harga tiketnya dibanderol mulai dari Rp25 ribu untuk hari Senin sampai Kamis. Hari Jumat saja harganya naik Cuma sampai Rp30 ribu. Nonton di weekend (Sabtu dan Minggu) saja, kalian cuma perlu bermodalkan uang Rp35 ribu.

Bioskop yang berada di dalam City Plaza Klender ini memang bisa jadi salah satu pilihan untuk nonton hemat. Ditambah lagi, pilihan film yang ditayangkan pun terbilang up to date, loh. Soal kenyamanannya, enggak perlu diragukan, deh. Tingkat kebersihan Ciplaz Klender XXI juga sangat diperhatikan. Toiletnya bersih dan bangku penontonnya pun empuk. Walau murah, kalian tetap bisa nyaman nonton film favorit di sini. Sayangnya, bioskop ini hanya menayangkan film 2-D.

 

2. Cinemaxx Lippo Plaza Mampang

Via Istimewa

Bioskop murah di Jakarta ini masih pasang tarif tiket Rp25 ribu untuk hari Senin sampai Kamis. Walau tergolong sebagai bioskop baru, Cinemaxx Lippo Plaza Mampang bisa jadi alternatif bioskop murah untuk kalian yang mau menonton hemat bareng pasangan. Di hari Jumat, harga tiketnya dibanderol Rp35 ribu. Sedangkan, pas weekend atau libur nasional, tiketnya akan berubah jadi Rp45 ribu. Tentu masih bisa dikatakan murah untuk sekelas bioskop yang ada di Jakarta, ‘kan?

Untuk sementara waktu, film-film di Cinemaxx Lippo Plaza Mampang tidak semua tayang sampai pukul 21.00. Paling malam hanya sampai pukul 19.00.  Untuk kualitas audio dan visual, Cinemaxx Lippo Plaza Mampang masih terbilang bagus dan cocok buat kalian yang ingin menonton di ruangan studio berukuran agak kecil.

 

3. Cinemaxx Plaza Semanggi

Via Istimewa

Buat kamu yang bermukim di kawasan Jakarta Selatan, enggak ada salahnya coba juga nonton di Cinemaxx Plaza Semanggi yang ada di lantai 5. Untuk film 2-D yang ditayangkan setiap Senin sampai Kamis, harga tiketnya cuma Rp30 ribu. Sudah begitu, fasilitas yang ditawarkan juga oke. Toiletnya sangat bersih dan pilihan menu makanan ringan di bioskop juga punya harga terjangkau. Kualitas audio dan visualnya pun bakal bikin kalian fokus selama penayangan film.

Buat kalian yang belum pernah ke sini, letak mal ini ada di pinggir dari Simpang Semanggi dari arah Bunderah HI menuju Jalan Gatot Subroto. Tempatnya juga enggak jauh dari halte Transjakarta Bendungan Hilir. Jadi, kalian bisa pulang dan pergi dari mal ini pakai bus supaya enggak capek dan pusing cari tempat parkir.

4. Arion XXI

Via Istimewa

Bioskop yang ada di Arion Plaza lantai 4 ini juga menawarkan berbagai film terkini buat memanjakan mata. Arion XXI juga jadi tempat nonton yang masih masuk hitungan bioskop murah. Kalian sudah bisa nonton film di weekdays cuma dengan bayar tiket masuk Rp35 ribu. Enaknya lagi, Arion XXI juga sudah menyediakan layanan M-Tix biar kalian enggak capek mengantre.

Kalian juga bisa pesan makanan dan minuman di bagian snack corner yang ada di dalam bioskop. Soal harga, kalian enggak perlu khawatir. Rata-rata, makanan yang dijual di sini dibanderol dengan harga yang terjangkau, kok. Meski bioskop Arion XXI tidak cukup besar, kualitas audio dan visualnya enggak akan bikin kecewa.

 

5. Kuningan City XXI

Via Istimewa

Di Kuningan City XXI, kalian bisa nonton hemat hanya dengan Rp35 ribu saja. Kalau bayar pakai uang pecahan Rp50 ribuan, kembaliannya bisa dipakai buat beli ice tea di bioskop. Mal yang satu ini ada di Jalan Prof. DR. Satrio No.18. Ya, memang akan sedikit macet kalau pergi ke wilayah sana. Namun, apa pun harus kalian lakukan demi bisa nonton lebih murah.

Bioskop ini sudah menggunakan sistem audio Dolby Atmos. Nonton film di sini pun bakalan dapat pengalaman nonton yang sama serunya dengan bioskop-bioskop berbanderol mahal. Oh, iya, sejumlah film yang ditayangkan di Kuningan City XXI juga bisa dinikmati dengan kualitas 3-D, loh. Namun, kalian harus menyediakan modal lebih.

 

6. Blok M Square XXI

Via Istimewa

Blok M Square XXI juga bisa jadi alternatif pilihan bioskop untuk kalian yang bermukim di Jakarta bagian mana pun. Kalian bisa dengan sangat mudah datang ke tempat ini dengan naik angkutan umum. Transjakarta dan MRT pun sekarang sudah tersedia dan itu pasti lebih nyaman.

Harga tiket nonton di sini masih bersahabat dengan banyak kalangan. Untuk nonton di hari Senin sampai Kamis, kalian cukup mengeluarkan uang sebanyak Rp35 ribu. Karena tempat ini bisa dibilang ada di pusat kota, kalian bisa nonton film terbaru di awal perilisannya di bioskop ini. Enggak perlu, deh, pergi ke mal mahal.

7. CGV Transmart Cempaka Putih

Via Istimewa

Pergi ke CGV Transmart Cempaka Putih buat nonton bioskop murah juga tidak ada salahnya. Harga tiket nonton di sana masih dibanderol dengan harga Rp35 ribuan di hari biasa.

Bioskopnya enggak terlalu besar. Ada total lima auditorium yang dimiliki CGV Transmart Cempaka Putih. Masing-masing auditorium sudah dilengkapi dengan sistem audio dan visual yang oke punya. FYI, untuk film reguler 3-D, akan dikenakan biaya tambahan Rp5 ribu.

***

Nah, warga Jakarta dan sekitarnya, dari deretan bioskop murah di atas, bioskop mana saja yang pernah kalian kunjungi? Apakah kalian punya rekomendasi lain seputar tempat nonton murah yang ada di dekat tempat tinggal kalian? Kasih tahu di kolom komentar, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.