Chad Stahelski Bakal Ngegarap Film Sandman Slim

Siapa yang enggak menyangka ternyata Chad Stahelski, sutradara John Wick (2014), mengawali karirnya di industri perfilman sebagai seorang stunt man. Berawal dengan hanya menjadi stunt man di film-film action berbudget rendah, akhirnya Stahelski mendapatkan kesempatan menjadi stunt untuk Keanu Reeves dalam film The Matrix. Pertemuan dengan Keanu yang membuat Stahelski mulai memberanikan diri membuat film John Wick.

Seperti dilansir Screen Rant, Stahelski kabarnya akan mengarahkan film Sandman Slim. Film yang diadaptasi dari rangkaian novel fantasi milik Richard Kadrey ini terbit pertama kali pada 2009. Novel ini terdaftar sebagai salah satu Novel Fantasi Paranormal Terbaik.

Via Istimewa

Sandman Slim bercerita tentang karakter James 'Sandman Slim' Stark yang dibuang ke neraka oleh sihir. Jika seseorang masuk ke neraka sesudah dia mati dan rohnya pergi ke sana, Stark bakal diseret ke neraka dalam keadaan utuh dan hidup.

11 tahun dia habiskan di neraka, dia kembali untuk membalas dendam ke orang-orang yang telah menyeretkan masuk neraka. Perjalanannya mencari orang-orang bertanggung jawab membuat dia secara enggak sengaja masuk ke masalah lain yang sedang terjadi di alam semesta.

Via Istimewa

Mungkin bagi mereka yang terbiasa dengan film-film garapan Stahelski bakal ngerasa kalau materi Sandman Slim akan sesuai dengan. Tentu akan menarik ngelihat Stahelski menghadapi elemen novel yang fantastis. Yap, semoga aja proyek ini bisa berjalan dengan lancar. Sayangnya, belum ada jadwal rilis pasti untuk film Sandman Slim. Maka dari itu terus pantengin Kincir.com biar tahu update terbaru tentang proyek Stahelski satu ini.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.