Charlize Theron Enggak Bisa Mati di Trailer The Old Guard

Siapa yang terpukau dengan aksinya Charlize Theron di Atomic Blonde (2017)? Nah, buat kalian yang kangen dengan penampilan Theron, dia bakal kembali membintangi sebuah film aksi terbaru yang berjudul The Old Guard. Kalian pun enggak perlu khawatir harus mengunggu lama buat melihat penampilan Theron ini karena The Old Guard bakal ditayangkan di Netflix.

Nah, Netflix baru saja merilis cuplikan terbaru The Old Guard, loh. Daripada penasaran, yuk, simak cuplikannya!

Seperti yang kalian lihat pada cuplikan di atas, Theron berperan sebagai Andy, sosok yang kebal dari kematian. Andy bersama rekan-rekannya yang hidup abadi ini menggunakan kemampuan mereka untuk melindungi dunia selama berabad-abad. Saat mereka berusaha merahasiakan keabadiannya, rahasia mereka akhirnya terbongkar pada suatu misi.

Begitu rahasia mereka terbongkar, pihak-pihak jahat berusaha mengejar Andy dan kelompoknya untuk mengeksploitasi kekuatan mereka. Di saat genting seperti ini, hanya Andy dan Nile yang dapat melindungi kelompok manusia abadi ini. Padahal, Nile merupakan manusia abadi yang baru bergabung dengan kelompoknya Andy.

Via netflix

Film yang diadaptasi dari buku komik berjudul sama ini disutradarai oleh Gina Prince-Bythewood, sosok yang juga menyutradarai Beyond the Lights (2014). Selain Theron, film ini juga dibintangi oleh Chiwetel Ejiofor, Kiki Layne, dan Marwan Kenzari.

Pengembangan The Old Guard telah direncanakan sejak Maret 2017, setelah Skydance Media membeli lisensi untuk pembuatan filmnya. Lalu pada Juli 2018, Skydance Media merekrut Prince-Bythewood untuk menjadi sutradara. Kemudian pada Maret 2019, Netflix mendapatkan hak untuk mendistribusikan The Old Guard dan bersedia mendanai produksi film ini. Proses syuting The Old Guard dilakukan di Eropa pada pertengahan Mei 2019.

The Old Guard rencananya ditayangkan di Netflix mulai 10 Juli 2020. Kalian bisa menonton film ini sambil menunggu aksi Charlize Theron berikutnya di F9 yang bakal ditayangkan pada 2 April 2021. Apakah kalian antusias menonton The Old Guard? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Kalau terpaksa harus keluar rumah, jangan lupa untuk menggunakan masker, ya. Nah, ada masker dengan desain keren dari IESPL yang bisa kalian pakai sehari-hari. Dengan membeli satu masker ini, kalian ikut membagikan tiga masker kepada orang lain yang membutuhkan. Tunggu apa lagi? Kalian bisa beli maskernya di sini!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.