Aruna & Lidahnya: Dian Sastro Menikmati Kerja Sama dengan Edwin

Setelah Ada Apa dengan Cinta 2 (2016) dan Kartini (2017), Dian Sastrowardoyo siap kembali dalam film terbarunya bertajuk Aruna dan LidahnyaFilm ini merupakan suguhan terbaru dari Palari Films dan sutradara Edwin, yang tahun 2017 lalu telah sukses menggarap film Posesif. Selain dibintangi Dian, film Aruna dan Lidahnya juga menghadirkan kolaborasi epik aktor-aktris terbaik Indonesia yaitu Oka Antara, Nicholas Saputra, dan Hannah Al Rashid.

Dalam film keempatnya ini, Edwin mencoba eksplorasi sisi lain dari petualangan sinemanya. Film ini bakal jadi filmnya yang paling banyak memuat makanan dan penuh dialog antar pemainnya. Sangat berbeda dengan film-film sebelumnya yang udah pernah dia garap.

Lewat film Aruna dan Lidahnya, Edwin juga dapat mengolah perbedaan keempat karakter menjadi kolaborasi yang cair sehingga para pemeran bisa dengan bebas mengeluarkan akting terbaiknya. Enggak heran jika salah satu karakter utama, Dian Sastrowardoyo, mengungkapkan bahwa kerja sama dengan Edwin merupakan hal yang udah lama dia idamkan. 

"Gua mengenal karya Edwin sejak lama. Lalu belajar banyak dari film ini karena proses kerja Edwin yang terbuka terhadap pendapat para pemain tentang karakternya. Edwin adalah pendengar yang baik. Kami banyak berdialog tentang gimana sebagaiknya membentuk karakter Aruna," ungkap Dian.

Via Istimewa

Sebagai persembahan kedua dari Palari Films, Meiske Taurisia dan Muhammad Zaidy selaku produser berharap film Aruna dan Lidahnya bisa diterima penonton luas. Menyusul film Posesif yang berhasil meraih sederet penghargaan untuk kategori "Sutradara Terbaik", "Aktris Utama Terbaik", dan "Aktor Pendukung Terbaik". Zaidy pun mengatakan bahwa film Aruna dan Lidahnya mengusung semangat agar menyajikan sesuatu yang bermutu bagi penonton Tanah Air.

"Setelah tahun sebelumnya hadir dengan Posesif yang memberikan dimensi baru untuk film remaja. Tahun ini Palari Films masih berkomitmen menyuguhkan kualitas draam romantis berbalut kuliner yang bisa nimbulin senyum simpul bagi penonton Indonesia," ungkap Zaidy saat acara konferensi pers Aruna dan Lidahnya pada (20/9) di XXI Plaza Indonesia.

Film yang diadaptasi dari buku berjudul sama karya Laksmi Pamuntjak ini udah bisa lo tonton mulai 27 September mendatang di bioskop seluruh Indonesia. Buat lo yang udah enggak sabar lihat kolaborasi terbaru antara Dian dan Nicholas, jangan sampai kelewatan untuk menyaksikan Aruna dan Lidahnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.