Disney Evaluasi Nasib Film Gambit

Bagaimana kabar film Gambit? Proyek yang luntang-lantung ini tampaknya mulai menemukan titik cerah kembali.

Simon Kinberg, produser lama X-Men dan sutradara Dark Phoenix, telah memberikan kabar terbaru tentang rencana film spin-off Gambit yang digarap oleh 20th Century Fox. Dia menjelaskan bahwa film Gambit dan sisa film X-Men yang direncanakan Fox sedang dievalusi oleh Disney setelah akuisisi selesai.

“Sejak merger terjadi, semua film di Fox, bukan hanya film Marvel, sedang dievaluasi,” papar Kinberg. Dia menambahkan bahwa Disney sedang menggali apa saja yang bisa mereka lakukan terhadap deretan film ini.

Via Istimewa

Dilansir Variety, Kinberg mengaku tertarik dengan ide mengangkat Channing Tatum sebagai pemeran Gambit. Pihaknya memiliki naskah yang bagus untuk memulai proyek tersebut dan karakter Gambit adalah peran yang ditujukan buat Channing Tatum.

“Ini adalah karakter yang saya cintai dan saya tahu penggemar menyukainya. Jadi, saya menduga dan berharap itu akan terjadi,” ungkap Kinberg.

Kalau dilihat sekilas, Disney secara efektif membuat proyek Gambit ke dalam kondisi menggantung yang lebih dalam. Raksasa media itu mengutarakan rencananya bagi masa depan sinematik X-Men yang terlihat seperti pukulan telak bagi film yang telah lama dinikmati.

via GIPHY

Sebenarnya, komentar Kinberg yang menunjukkan bahwa film ini sedang dipertimbangkan oleh Disney tampak bertentangan. Laporan sebelumnya mengatakan bahwa Gambit serta rencana spin-off X-Men lainnya yang direncanakan Fox telah langsung dipangkas sebelum proses merger.

Sementara Tatum telah melekat sebagai sosok Gambit, salah satu kendala utama yang dihadapi film Gambit adalah ketidakmampuan mengunci seorang sutradara. Para sutradara kenamaan, seperti Gore Verbinski, Rupert Wyatt, dan Doug Liman, datang lalu pergi meninggalkan proyek.

Via Istimewa

Meskipun kondisinya tidak menguntungkan, Tatum dan Kinberg tetap optimis. Selain itu, beberapa laporan menunjukkan bahwa para sutradara yang meninggalkan film ini sedang dalam tahap negoisasi untuk kembali menempati posisinya.

Menurut kalian, bagaimana nasib film Gambit yang sekarang berada di tangan Disney? Apakah Channing Tatum akan tetap berperan sebagai si Cajun Thief? Simak KINCIR untuk informasi selanjutnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.