The Batman dan 7 Fakta Unik di Balik Layarnya

Ternyata ada banyak fakta unik dalam proses produksi film The Batman. Fakta manakah yang paling menarik perhatian kamu?


Film The Batman (2022) yang melibatkan Robert Pattinson sebagai sang Ksatria Kegelapan telah rilis pada sejumlah bioskop sejak awal Maret 2022. Film superhero terbaru dari DC mendapatkan respons yang sangat positif dari kritikus ataupun penonton. Hal ini tentunya menjadi sebuah prestasi yang sangat baik bagi para kru atau pemain dalam filmnya setelah menjalani proses produksi yang cukup lama.

Yap, nyatanya The Batman menjadi salah satu film superhero DC dengan proses produksi yang berlangsung cukup lama. Hal ini karena proses syuting film tersebut sempat beberapa kali mengalami penundaan akibat adanya pandemi COVID-19 sejak 2020. Namun, hal ini hanyalah secuil dari beberapa fakta unik yang ada di balik layar film The Batman.

Penasaran apa saja fakta unik lainnya? Langsung saja kamu simak pembahasan KINCIR berikut ini!

Fakta behind the scenes film The Batman

1. Robert Pattinson berbohong pada Christopher Nolan terkait audisi The Batman

Fakta behind the scenes film The Batman
Fakta behind the scenes film The Batman Via Istimewa.

Saat mendapat tawaran buat melakukan audisi untuk peran Bruce Wayne, Robert Pattinson ternyata sedang menjalani proses syuting film Tenet (2020) garapan Christopher Nolan. Pattinson pun harus izin kepada Nolan untuk pergi ke lokasi audisi. Namun, Pattinson tak boleh memberi tahu Nolan bahwa dia akan audisi untuk film terbaru Batman.

Hasilnya, Pattinson berbohong kepada Nolan dengan mengatakan bahwa ada urusan keluarga sehingga harus pergi dari lokasi syuting. Uniknya, Nolan yang punya hubungan dekat dengan pihak Warner Bros. tahu bahwa Pattinson akan audisi buat peran Batman. Bahkan, saat Pattinson akhirnya mendapat peran itu, Nolan kembali mengetahuinya meski sang aktor belum cerita kepada siapapun.

2. Robert Pattinson menggunakan kostum Batman versi George Clooney saat audisi

Fakta behind the scenes film The Batman
Fakta behind the scenes film The Batman Via Istimewa.

Sudah menjadi hal yang wajar bagi seorang aktor menggunakan kostum atau atribut dari karakter yang akan mereka perankan saat audisi. Robert Pattinson juga mengalami hal ini saat audisi untuk film The Batman. Awalnya, Pattinson memakai kostum Batman milik Val Kilmer dari film Batman Forever (1995), tapi karena tak muat akhirnya dia menggunakan kostum versi George Clooney dari Batman & Robin (1997).

Buat kamu yang belum tahu, kostum milik George Clooney kerap mendapat sebutan kostum Batman terburuk karena adanya puting susu pada bagian dadanya. Namun, Pattinson kabarnya justru kegirangan saat memakai kostumnya Clooney. Bahkan, Pattinson sampai mengambil swafoto sambil memakai kostum itu untuk kenang-kenangan seandainya gagal mendapatkan perannya.

3. Karakter Bruce Wayne dalam filmnya terinspirasi dari sosok Kurt Cobain

Fakta behind the scenes film The Batman
Fakta behind the scenes film The Batman Via Istimewa.

Buat kamu yang sudah nonton The Batman, pasti sadar bahwa lagu “Something in the Way” dari band Nirvana kerap mengiringi sejumlah adegan dalam filmnya. Nah, ternyata sosok Bruce Wayne dalam film ini memiliki keterkaitan dengan vokalis dari Nivana, yaitu Kurt Cobain. Hal ini karena Matt Reeves mengungkapkan bahwa kepribadian Bruce Wayne dalam filmnya terinspirasi dari sosok Kurt Cobain.

Menurut sang sutradara, Kurt Cobain adalah tipe musisi yang tak mengincar popularitas, dan cinta terhadap musik, tapi juga sadar bahwa musik bisa menjadi ancaman baginya. Hal inilah yang kemudian membuat Reeves menjadikan Bruce Wayne dalam filmnya sebagai sosok yang sangat tertutup, bukan berkepribadian playboy atau serba flamboyan seperti yang kita lihat pada sejumlah film sebelumnya.

4. Warner Bros. melarang Penguin untuk merokok dalam filmnya

Fakta behind the scenes film The Batman
Fakta behind the scenes film The Batman Via Istimewa.

Matt Reeves menggunakan sosok Fredo dari film The Godfather (1972) sebagai inspirasi untuk menciptakan sosok Penguin yang melibatkan Colin Farrell sebagai pemerannya. Makanya, tak heran kalau dalam filmnya nuansa gangster atau mafia sangat terasa pada sosok Penguin. Bahkan, nuansa gangster itu akan lebih terasa seandainya Warner Bros. membolehkan Penguin buat merokok dalam filmnya.

Yap, nyatanya studio yang memproduksi The Batman itu membuat larangan untuk menampilkan sang Penguin merokok dalam filmnya. Padahal, dalam versi komik ataupun serial animasinya, rokok sudah menjadi atribut yang cukup melekat pada sosok Penguin. Hal ini terjadi karena Warner Bros. sangat berhati-hati buat menampilkan rokok dalam film superhero, terlebih karena The Batman punya rating usia PG-13.

Meski begitu, Colin Farrell mengungkapkan bahwa kemungkinan besar Penguin akan boleh tampil sambil merokok dalam serial solonya nanti. Hal ini karena serial yang menjadi spin-off dari filmnya tersebut akan tayang lewat layanan streaming HBO Max, bukan bioskop.

5. Adegan “I’m Vengeance” adalah improvisasi Robert Pattinson

Fakta behind the scenes film The Batman
Fakta behind the scenes film The Batman Via Istimewa.

Ingat enggak adegan awal filmnya ketika Batman menghajar sejumlah berandalan dengan makeup yang sedang merampok seseorang dalam stasiun? Pada adegan itu, sang Ksatria Kegelapan sempat memukul salah satu berandalan sebanyak dua kali meski sudah dalam kondisi pingsan dan berkata, “i’m Vengeance.” Nah, ternyata adegan ini merupakan hasil improvisasi Robert Pattinson.

Dalam sebuah wawancara, Pattinson mengatakan bahwa alasan dia memukul sang berandalan lagi meski sudah pingsan adalah agar kalimatnya tersebut terbawa ke mimpinya. “Aku sangat ingin agar masa depannya benar-benar rusak,” ungkap Pattinson.

6. Paul Dano mengulang adegan video call sebanyak 200 kali

Via Istimewa

Pada salah satu adegan filmnya, kita bisa melihat Riddler versi Paul Dano yang muncul lewat sebuah video call. Riddler tampil lewat sebuah smartphone yang berada pada tangan Gil Colson sebagai perantara untuk mengobrol dengan sang Batman. Dano melakoni adegan ini dengan sendirian pada sebuah ruangan lain dan cuma ditemani oleh handphone serta headset untuk mendengar arahan dari Matt Reeves.

Matt Reeves mengungkapkan bahwa Paul Dano ternyata mengulang proses syuting adegan video call tersebut sebanyak 200 kali. Namun, hal ini terjadi bukan karena perintah Reeves ataupun karena Dano kerap membuat kesalahan. Kabarnya hal ini terjadi atas inisiatif Dano yang ingin memberikan variasi pada kegilaan Riddler.

7. Robert Pattinson mendengarkan musik klasik untuk persiapan jadi Bruce Wayne

Via Istimewa

Seorang aktor biasanya memilki persiapan khusus setiap kali akan menjadi karakter yang mereka perankan, seperti Robert Pattinson untuk peran Bruce Wayne. Kabarnya, Pattinson selalu mendengarkan musik klasik seperti musiknya Johann Sebastian Bach atau Richard Wagner setiap akan menjadi Bruce Wayne. Hal ini mungkin karena Bruce Wayne adalah karakter yang punya kesan sangat elegan.

***

Nah, itulah sejumlah fakta unik di balik layar film The Batman. Dari sejumlah fakta tersebut, manakah yang paling menarik perhatian kamu? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.