Anggi Umbara: Film Thriller Trilogi I, Will, dan Survive Tampil Brutal

Setelah sukses dengan serial thriller zombie berjudul Hitam, KlikFilm kembali hadirkan tontonan yang tak kalah menegangkan. Film thriller trilogi I, Will, dan Survive akhirnya tayang mulai 16 Juli 2021 untuk mengisi liburan Idul Adha dan PPKM Darurat diberlakukan.

Film I, Will, dan Survive digarap oleh Anggy Umbara yang sebelumnya menyutradarai Devil on Top (2021). Film trilogi ini dianggap sebagai tontonan yang relate di masa pandemi saat ini. Terlebih, kebrutalan dari adegan-adegannya seakan jadi refleksi.

“Mungkin belum pernah dibuat di Indonesia film sekeras dan sebrutal ini. Nilai-nilai yang diangkat juga cukup tajam dan dalam. Jadi kita membawa seluruh cerita ini, agar kita bercermin atau merefleksikan diri terhadap kejadian disekeliling kita,” ujarnya dalam konferensi pers dan gala premiere daring (16/7).

Anggi Umbara: Film Thriller Trilogi I, Will, dan Survive Tampil Brutal
Anggi Umbara: Film Thriller Trilogi I, Will, dan Survive Tampil Brutal Via Tangkapan Layar.

Sebagai sutradara, Anggy Umbara mengungkapkan bahwa film dengan genre seperti ini sudah lama dia inginkan. “Sebenarnya sudah lama saya ingin menggarap film seperti ini. Alhamdulillah tahun ini kesampaian. Saya benar-benar total menggarap film ini. Pokoknya banyak kejutan yang tidak terduga di film ini,” kata sutradara sekaligus disjoki ini.

Dalam film I, Will, dan Survive, Anggy memilih aktor-aktor bertalenta, antara lain Omar Daniel sebagai Sanjaya di film I, Morgan Oey sebagai Andra di film Will, dan Onadio Leonardo di film Survive. Selain mereka, ada juga Anggika Bolsterli dan Teuku Rifnu Wikana.

Anggi Umbara: Film Thriller Trilogi I, Will, dan Survive Tampil Brutal
Anggi Umbara: Film Thriller Trilogi I, Will, dan Survive Tampil Brutal Via Dok. KlikFilm.

Direktur KlikFilm, Frederica mengungkapkan bahwa KlikFilm terus berbenah dalam menghadirkan film-film bagus. “Kami selalu berusaha untuk menghadirkan film-film bagus dengan kualitas baik. Bukan hanya film-film luar negeri, tapi film-film produksi KlikFilm juga selalu mengedepankan kualitas yang baik,” terangnya.

Senada dengan hal itu, Onadio Leonardo juga berharap bahwa film ini akan menjadi obat rindu pencinta film yang saat ini tidak bisa ke bioskop karena PPKM yang ditetapkan pemerintah. “Harapan saya enggak muluk-muluk, yah. Semoga ini bisa jadi alternatif kalian sebagai penonton yang kangen ke bioskop. Film ini prepare-nya mateng banget dan saya optimis ini film kayaknya bisa ganggu psikis kalian,” ungkapnya antusias.

Makin penasaran enggak dengan film thriller terbaru ini? Hanya dengan biaya berlangganan Rp10 ribu/minggu, kamu bisa menyaksikan film I, Will, dan Survive, serta ribuan film lainnya yang tersaji di KlikFilm.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.