Fox Ungkap Sinopsis Pertama Film The Predator

Dalam ajang CinemaCon beberapa waktu lalu, 20th Century Fox sempat menampilkan berbagai film unggulan seperti Deadpool 2The Darkest Minds, dan enggak ketinggalan juga film remake The Predator. Film ini sendiri digarap oleh sutradara Shane Black bersama dengan Fred Dekker sebagai penulis naskah film ini. Hingga detik ini, detail mengenai proyek film memang belum banyak diketahui. Belum bisa dipastikan juga status film ini apakah merupakan sebuah reboot, sekuel, ataupun prekuel.

Meskipun begitu, baru-baru ini lewat ajang CinemaCon Fox telah mengumumkan sebuah sinopsis resmi yang mengisyaratkan tentang evolusi ras humanoid yang kembali memburu penghuni bumi dengan kekuatan yang lebih besar. Dilansir Screen Ranttahun ini film The Predator akan mengambil  latar antara dua film sebelumnya, yaitu Predator 2 (1990) dan Predators (2010).

Via Istimewa

Berikut ini sinopsisnya bisa lo simak dibawah ini.

Dari jangkauan luar angkasa menuju jalanan pinggiran ke kota kecil, perburuan itu akan segera dimulai. Sekarang, pemburu (Predator) mematikan di alam semesta akan lebih kuat, pintar, dan mematikan dibanding sebelumnya. Setelah secara genetis ditingkatkan oleh DNA dari spesies alien lain. Ketika seorang anak laki-laki enggak sengaja memicu kembalinya mereka ke bumi, hanya sekelompok mantan tentara dan guru sains yang dapat mencegah hari akhir umat manusia itu.

Sekilas dari sinopsis di atas terlihat bahwa dalam film tersebut masih menggunakan elemen seperti dalam film sebelumnya yaitu dengan melibatkan tentara sebagai protagonis utama untuk membasmi teror Predator. Jadi, bisa disimpulkan bahwa film The Predator nanti memang bukan merupakan reboot secara keseluruhan. Jadi, dengan naskah yang juga ditulis oleh Shane Black, film ini enggak akan menyuguhkan cerita yang terlalu jauh dari film aslinya. Mengingat Black juga sempat membintangi film Predator pertama yang dirilis pada 1987 silam bersama aktor Arnold Schwarzenegger.

Via Istimewa

Film ini akan dibintangi oleh Boyd Holbrook, Olivia Munn, Trevante Rhodes, Keegan-Michael Key, Thomas Jane, Jacob Tremblay, Yvonne Strahovski, Alfie Allen, Sterling K. Brown, dan Edward James Olmos. Rencananya film ini akan dijadwal rilis pada 14 September 2018 mendatang. 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.