Musisi Rock-Metal Bandung Kenang Kejayaan Saparua di Film Gelora Magnumentary

Penggemar musik rock dan metal di Indonesia, khususnya yang berdomisili di Bandung, pastinya enggak asing dengan gedung Saparua. Gedung tersebut sempat berjaya digunakan sebagai panggung pertunjukkan deretan musisi rock dan metal independen di Bandung. Menariknya, sejarah tentang Saparua bakal diangkat menjadi film dokumenter yang berjudul Gelora Magnumentary: Story of Gedung Saparua, Bandung.

Gelora Magnumentary: Story of Gedung Saparua, Bandung bakal menyoroti solidaritas komunitas musik rock dan metal yang ada di Bandung. Film dokumenter ini melibatkan banyak musisi, baik itu dalam penggarapannya atau sebagai narasumbernya. Masing-masing musisi mempunyai kisah kedekatannya sendiri dengan Saparua.

Dipilihnya Saparua sebagai subjek film dokumenter ini enggak lepas dari sejarah panjangnya sebagai infrastruktur yang mendukung pergerakan musik independen. Sutradara Gelora Magnumentary: Story of Gedung Saparua, Bandung , yaitu Alvin Yunata, bahkan punya kenangan sendiri dengan Saparua. Apalagi, Alvin pernah merasakan tampil di Saparua bersama bandnya yang bernama Harapan Jaya.

Musisi Rock-Metal Bandung Kenang Kejayaan Saparua di Film Gelora Magnumentary
Musisi Rock-Metal Bandung Kenang Kejayaan Saparua di Film Gelora Magnumentary Via Rich Music.

Digarap oleh Rich Music, Gelora Magnumentary: Story of Gedung Saparua, Bandung dihadirkan untuk mengapresiasi sejarah musik rock dan metal di Indonesia. Menariknya, film ini melibatkan musisi rock dan metal dari berbagai generasi untuk menjadi narasumber, di antaranya Arian13 (vokalis Seringai), Eben (gitaris Burgerkill), Suar (mantan vokalis Pure Saturday), Candil (mantan vokalis Seurieus), dan musisi lainnya.

Selain menggarap film dokumenter, Rich Music juga mempersembahkan DistorsiKERAS Virtual Concert Magnumentary. Konser virtual ini bakal dimeriahkan oleh deretan musisi rock dan metal ternama, di antaranya Jamrud, Burgerkill, Rocket Rockers, Revenge The Fate, dan band lainnya. Konser ini akan digelar pada 30 Mei hingga 2 Juni 2021.

Gelora Magnumentary: Story of Gedung Saparua, Bandung rencananya bakal dirilis pada pertengahan 2021. Sayangnya, Rich Music masih belum memberi tahu kapan tanggal pasti perilisannya. Kalian yang suka dengerin musik rock dan metal Indonesia tentunya wajib menyaksikan film ini. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin info tanggal rilis film dokumenter ini dan informasi lain seputar film!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.