Pengalaman Masuk Rumah Hantu Dunia Mencekam: Danau Terlarang

Katarsis Experience kembali menghadirkan wahana rumah hantu yang memang beda dari yang lain. Title Dunia Mencekam: Danau Terlarang, menyambangi Jakarta, tepatnya di Senayan Park.

Kali ini KINCIR akan mencoba menjabarkan pengalaman pertama memasuki Dunia Mencekam: Danau Terlarang.

Kamu akan benar-benar merasakan nuansa yang berbeda ketika mengantre dan menaiki perahu menuju wahana. Di dalam perahu, kamu sudah disuguhkan suasana yang mencekam. Salah satu kru di sana memberikan story telling soal semesta Danau Terlarang. Dari siapa itu Yukari, kenapa ia di sana, sampai kuntilanak Jepang yang jadi “raja terakhir” di wahana tersebut.

Nilai plus untuk poin story telling ketika di perahu. Alasannya adalah setelah bergidik mendengar cerita, kamu tidak diberi pilihan untuk mundur. Kamu sudah kadung berada di tengah-tengah danau dan mau tidak mau harus sampai ke pintu masuk wahana.

Wahana Dunia Mencekam Jakarta
Wahana Dunia Mencekam Jakarta Via Istimewa.

Ketika sampai kamu akan disambut dengan sebuah papan bertuliskan “Danau Mencekam.” Ada seorang penjaga berjubah hitam yang memberikan brief serta sebuah lentera dan jimat. Katanya, jimat ini mampu membuat takut hantu. Nyatanya enggak! Bisa jadi kamu lupa pegang lentera dan jimat karena saking takutnya.

Berbeda dari rumah hantu lainnya, kamu tidak akan mencium aroma kemenyan atau dupa yang dibakar. Selain karena tempatnya outdoor, ada sedikit bocoran dari Ivan Dunia Bintang yang merupakan Talent Coordinator untuk wahana Danau Terlarang.

“Kita enggak pakai wewangian gitu, soalnya ini kan, outdoor, takut baunya keburu hilang. Terus juga, track Danau Terlarang hutannya asli, bukan buatan. Takutnya aroma sesajen atau kemenyan bisa ngundang penunggu sini,” ucap Ivan.

Dunia Mencekam: Danau Terlarang.
Dunia Mencekam: Danau Terlarang. Via Istimewa.

Makin lemas lah kami ketika hendak memasuki hutan. Meskipun harus diakui kalau set tempat di sana sangat mendukung suasana. Contohnya ada rumah kosong, bale pos ronda, sampai hantu-hantuan yang digantung di pepohonan.

KINCIR enggak mau bocorkan lokasi hantu yang ada di sana. Satu hal yang pasti, di dalam wahana Danau Mencekam akan penuh kejutan serta nuansa horor yang kental. Terlebih, kamu juga diberikan misi yaitu mencari Yukari yang hilang diculik kuntilanak Jepang.

Ah, rasanya misi itu sudah tidak penting lagi ketika kamu masuk wahana. Lebih penting menyelamatkan diri ketimbang mencari Yukari! Jujur, selama memasuki wahana tidak terbesit sekalipun di pikiran untuk menanyakan ke semua hantu “Kamu Yukari?”

Sosok hantu di Danau Terlarang.
Sosok hantu di Danau Terlarang. Via Istimewa.

Adrenalin akan terpacu selama kamu berjalan di track Hutan Terlarang. Track sepanjang 280 meter rasanya seperti tak berujung. Kamu akan geregtan menemukan ujung jalan berharap semua kehororan ini berakhir.

Jika kamu penasaran, kamu bisa datang ke Dunia Mencekam: Danau Terlarang di Senayan Park. Harga tiket dibanderol Rp70.000 untuk hari Selasa—Kamis dan Rp75.000 Jumat—Minggu. KINCIR sarankan kamu sebaiknya datang malam agar kamu bisa merasakan pengalaman horor yang lebih mencekam.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.