Pixar dan Disney Bakal Luncurin Pengalaman Nonton Film dengan VR

Virtual Reality (VR), secara sederhana, merupakan dunia rekaan. Dunia virtual yang sengaja diciptakan untuk berbagai keperluan, terutama untuk hiburan. Dengan VR, seseorang akan menyaksikan dunia rekaan, seolah-olah merupakan dunia nyata. VR akan menciptakan dunia virtual ke arah mana pun dan ke bagian mana pun sesuai dengan gerakan-gerakan pengguna. Dari tindakan VR tersebut, teknologi ini akan memberikan stimulus pada penggunanya bahwa seolah-oleh, dunia virtual tersebut adalah dunia nyata.

Via Istimewa

Berdasarkan perkembangan teknologi VR tersebut, salah satu rumah produksi, Disney, tentu enggak akan tinggal diam terhadap kedatangan teknologi baru tersebut. Beberapa waktu lalu, pihak Disney sempat mengumumkan rencana untuk membuat atraksi “hyper-reality" Star Wars baru yang akan dibuka di Disneyland, Amerika Serikat. Atraksi tersebut bernama Star Wars: Secrets of the Empire. Pengalaman yang akan dirasakan pengunjung itu akan bersifat tiga dimensi dan multi-sensorik, yang mana menggabungkan keajaiban ilusi, teknologi baru, dan virtual reality untuk menerbangkan para tamu ke galaksi terjauh. 

 

Via Istimewa

Seperti dilansir dari Screen Rant, salah satu waralaba Pixar, Coco, yang akan tayang pada November mendatang juga memutuskan untuk ngikutin tren VR yang tengah berkembang saat ini. Dengan Pixar menjadi bagian dari Disney, maka tentu hal tersebut akan didukung oleh Disney, mengingat Disney telah memasukkan rencana tersebut duluan untuk Star Wars: Secrets of the Empire. Kalau di Star Wars: Secrets of the Empire akan ngegunain pengalaman hyper-reality yang emang menjadi daya tarik atraksi itu sendiri, sementara pengalaman Coco VR akan tersedia untuk konsumen yang memang memiliki perangkat VR mereka sendiri.

Star Wars: Secrets of the Empire rencananya akan diputar perdana pada Desember mendatang dan memungkinkan para pengguna bisa masuk ke dalam bagian galaksi yang paling jauh, jauh seperti Stormtrooper. Enggak cuma itu, Coco VR pun menawarkan para pengguna pengalaman bernonton yang lebih kece dengan seperangkat Oculus Rift dan Gear VR pada November mendatang.

Berikut cuplikan Coco VR yang baru aja dirilis oleh Disney Pixar (11/10). Lo bisa simak videonya di bawah ini.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.