Proses Produksi Film The Rhythm Section Dihentikan

Beberapa waktu yang lalu, istri dari aktor Ryan Reynolds, Blake Lively, sempat mengalami cedera ketika melakukan proses pengambilan gambar dalam film terbarunya, The Rhythm Section. Lively kabarnya mengalami cedera tangan yang cukup parah. Seperti dilansir Variety, Lively saat ini tengah memulihkan cederanya dan proses pengambilan gambar untuk filmnya tersebut terpaksa harus dihentikan untuk sementara waktu.

Via Istimewa

Sayangnya, penghentian seluruh proses produksi ini belum ditentukan waktunya sampai kapan. Kemungkinan hal ini dikarenakan cedera yang dialami Lively membutuhkan waktu cukup lama untuk pulih total. Selain itu, Lively juga harus melakukan operasi kedua untuk proses tersebut. Berikut pernyataan resmi dari pihak studio. 

Proses hiatus produksi The Rhythm Section telah diperpanjang karena adanya isu yang sedang berlangsung dengan luka tangan Blake Lively yang berlanjut saat syuting serangkaian adegan aksi pada akhir tahun lalu. 

Bahkan, para kru serta figuran yang terlibat dalam film The Rhythm Section dipersilahkan untuk mencari pekerjaan lain dan akan dipanggil lagi setelah proses produksi udah siap dimulai kembali. 

The Rhythm Section sendiri diadaptasi dari buku berjudul sama yang ditulis oleh Mark Burnell. Kisah film ini akan menceritakan sang protagonis, Stephanie Patrick (Blake Lively), yang mengalami depresi dan bersifat destruktif ketika pesawat yang membawa keluarganya mengalami kecelakaan. Dia seharusnya ada dalam perjalanan tersebut, namun karena sebuah kejadian yang akhirnya membuat dirinya enggak ikut dalam penerbangan itu.

Via Istimewa

Setelah mengetahui bahwa kejadian tersebut bukanlah sebuah kecelakaan. Stephanie pun marah dan bangkit untuk mengungkap sosok dibalik kejadian tersebut. The Rhythm Section sendiri digarap oleh Reed Morano dan rencananya akan ditayangkan pada 22 Februari 2019 mendatang. 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.