Marvel Langsungkan World Premiere Endgame! Berikut Reaksinya

Setelah hampir satu tahun menanti, Avengers: Endgame akhirnya melangsungkan malam premiere di Los Angeles kemarin malam (22/4). Setelah ditutup rapat-rapat, akhirnya cerita di film ke-22 dari rangkaian panjang MCU ini sudah disaksikan oleh khalayak terpilih.

Apa reaksi dari mereka setelah menyaksikan film berdurasi 182 menit ini? KINCIR udah ngerangkum sedikit celoteh dari mereka yang beruntung bisa menonton superhero kesayangan di Avengers: Endgame lebih dulu. Yuk, langsung aja kalian simak pengakuan mereka di bawah.

 

Menurut Peter Sciretta, pemilik slashfilm, Avengers: Endgame berhasil melebihi ekspektasi yang udah telanjur tinggi. Hmm, kira-kira apa bagian terbaik dari film superhero satu ini, ya?

Imagine the best possible version of #AvengersEndgame and somehow the film still surpasses all expectations. I cried 5-6 times. It’s the most emotional, most epic, MCU film. A tribute to ten years of this universe and holy shit the great fan service in this movie. Soooo good.

— Peter Sciretta (@slashfilm) April 23, 2019

 

Kalau menurut Steven Weintraub, Avengers: Endgame memiliki banyak momen sedih. Tampaknya peringatan Kevin Feige untuk menyiapkan tisu sebelum nonton film ini, benar adanya.

Just got out of the world premiere of #AvengersEndgame. Have a lot of feels. pic.twitter.com/Ayv3eOfNpP

— Steven Weintraub (@colliderfrosty) April 23, 2019

 

“Sebagai puncak tertinggi dari 21 film sebelumnya, Avengers: Endgame berhasil memberikan konklusi yang dahsyat, sekaligus membuka jalan bagi film Marvel berikutnya,” ucap Erik Davis, editor di Fandango.

#AvengersEndgame is a masterful epic – a true culmination of 22 films that not only concludes the story, but expands upon it. You’ll learn more about the other movies while this one unfolds. If Infinity War is the brawn, Endgame is the brains. And wow, what an ending! pic.twitter.com/94ttBUQKJ0

— Erik Davis (@ErikDavis) April 23, 2019

 

Ada hal menarik dari reaksi Kevin McCarthy, ia mengucap bahwa Endgame mengusung cerita mengikat dan ‘seimbang’. Apakah ini menjadi spoiler dari Avengers: Endgame?

The scope of Avengers: Endgame is impossible to put into words. What Fiege & MCU achieved over last 10-years has lead to this gloriously masterful moment in cinema & it’s truly mind-blowing how beautifully paced this storytelling is. Perfectly balanced. As all things should be.

— Kevin McCarthy (@KevinMcCarthyTV) April 23, 2019

 

Menurut Mauda Garrett, Endgame membuat dirinya enggak bisa berhenti menangis. Kira-kira apa penyebabnya? Bagaimana menurut kalian?

All I’m going to say about @Avengers #EndGame is that I am an emotional wreck and can’t stop crying

— Maude Garrett (@maudegarrett) April 23, 2019

 

Kalian udah merasa siap untuk menyaksikan Avengers: Endgame? Siap-siap dihempaskan ke Bumi karena nyatanya kalian enggak akan pernah siap. Setidaknya ini yang dirasakan oleh Jenna Quigley.

Okay so you know how you aren’t ready for #AvengersEndGame? Okay but you are REALLY not ready.  I’m still not ready because I am still processing WHAT MY EYEBALLS SAW DAMN YOU RUSSO BROTHERS DAMN YOU FEIGE AND ALSO I LOVE YOU THANK YOU pic.twitter.com/ZV0y8MkcsA

— Jenna Quigley (@JBomb11) April 23, 2019

***

Itu adalah sedikit reaksi dari manusia beruntung yang sudah menyaksikan Avengers: Endgame lebih dulu. Siap-siap terpukau dengan aksi dahsyat dari superhero kesayangan. Buat kalian yang sudah mendapatkan tiket Endgame untuk besok (24/4), selamat menonton, ya!

Terus ikuti semua berita terbaru seputar dunia film dan game favorit kalian, cuma di KINCIR, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.