Tampilan Will Smith di Live Action Aladdin yang Tuai Kontroversi

Tampilan Will Smith sebagai Genie di Aladdin versi live action udah bisa lo intip! Banyak para penggemar yang merasa bingung setelah melihat aktor berusia 50 tahun ini. Meneruskan karakter Genie sang pengabul permintaan yang sebelumnya disuarakan oleh mendiang Robin Williams, sosok Smith digambarkan enggak berwarna biru. Sebelum membahas lebih jauh, coba, deh, lo cek dulu fotonya di bawah.

Pertama kali dirilis oleh EW, terlihat tampilan tiga sosok utama di film Aladdin yaitu Will Smith (Genie), Mena Massoud (Aladdin) dan Naomi Scott (Jasmine). Ada hal yang menggelitik dari sosok Will Smith sebagai Genie. Enggak tampil biru seperti di film animasinya, banyak penggemar yang menyerukan kekecewaannya.

That isn't what I was expecting pic.twitter.com/UJnd5Pl0I5

— watch #aquaman (@boosterbIue) December 19, 2018

“Ini enggak seperti yang gue harapin”

pic.twitter.com/IBd7jXpQgP

— Amit Gawas ???? (@amitgawas99) December 19, 2018

Kill it with fire 😛 pic.twitter.com/hbs7fP2by8

— Ainesh Nanda (@Lord_Ab4ddon) December 19, 2018

They had one job with the genie… pic.twitter.com/YANAAtflcu

— Cameron ???? (@Camo1023) December 19, 2018

“Mereka (Disney) cuma punya satu tugas untuk Genie (dibuat berwarna biru)”

Sadar bahwa reaksi penggemar mungkin enggak sesuai dengan harapan, Will Smith langsung memberikan komentar seputar tampilan Genie.

 
 
 

View this post on Instagram

 
 

BAM!! First look at the Genie ????‍♂️, Princess Jasmine, and #Aladdin! Check Me Rockin’ the Top Knot Ponytail Vibes in @entertainmentweekly ???? (and yes, I’m gonna be BLUE! 🙂 This is how the Genie is in Human / Disguise Form. My character will be CGI most of the movie.)

A post shared by Will Smith (@willsmith) on

“Iya, saya akan menjadi BIRU! Ini adalah sosok Genie saat sedang menyamar menjadi manusia. Karakter saya akan melibatkan CGI (Computer Generated Imagery) di sebagian besar film (Aladdin),” ucap Will Smith.

Mengemban tugas berat dalam memerankan Genie, Smith harus memberikan penampilan terbaiknya di Aladdin. 26 tahun lalu, Robin Williams hadir sebagai sosok yang memiliki tempat istimewa di hati para penggemar. Enggak bisa dimungkiri, Smith akan dibandingkan dengan penampilan Williams. Kekhawatiran para penggemar mungkin masih terlalu dini. Belum ada trailer yang dirilis, enggak ada hal pasti yang bisa dinilai. Jadi belum ada alasan untuk panik, setidaknya sampai detik ini.

Selain live action film Aladdin, Disney juga udah merencanakan beberapa proyek lain yang akan rilis seperti Mulan (2020), The Lion King (2019), Dumbo (2019), dan The Little Mermaid (TBA). Apakah pendapat lo setelah melihat first look para pemeran Aladdin? Kasih tahu pendapat lo di kolom komentar, ya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.