Pemeran Thor Ternyata Jadi Cameo di Serial Loki Episode 5!

Pemeran Thor Ternyata Jadi Cameo di Serial Loki Episode 5!

By Helmy Herlambang / 11 Juli 2021

Serial Loki telah resmi menayangkan episode kelimanya pada 7 Juli lalu. Selain banyaknya Variant sang God of Mischief, kita disajikan dengan sejumlah easter egg menarik seputar semesta Marvel pada episode tersebut. Menariknya, belum lama ini terungkap bahwa Chris Hemsworth selaku pemeran Thor juga bahkan sempat menjadi cameo dalam episode kelima serial tersebut.

Baca Juga
5 Superhero Marvel yang Cocok Diperankan Park Seo-joon di The Marvels
Selain Loki, 5 Superhero Marvel Ini Jenis Kelaminnya Juga Tak Menentu
5 Superhero Marvel Ini Ternyata Terinspirasi dari Sosok di Dunia Nyata!

Hal ini pun terungkap lewat wawancara Kate Herron selaku sutradara serial Loki bersama podcast Views From The 616. Dalam sesi wawancara tersebut, Herron mengungkapkan secara eksklusif bahwa Chris Hemsworth memang memiliki cameo pada episode kelima serialnya. Namun, cameo Hemsworth tersebut bukan sebagai Thor seperti biasanya, melainkan sebagai Thor berwujud katak alias Throg.

Pemeran Thor Ternyata Jadi Cameo di Serial Loki Episode 5!
Pemeran Thor Ternyata Jadi Cameo di Serial Loki Episode 5! Via Istimewa

Yap, kalau kalian menonton episode kelima serial Loki secara teliti, memang ada penampakan dari Throg yang berada di dalam sebuah stoples pada salah satu adegannya secara sekilas. Di momen tersebut, kita pun bisa mendengar suara dari Throg meski samar-samar. Nah, Hemsworth pun melakukan cameo-nya di episode tersebut sebagai pengisi suara dari Throg.

Menariknya, Herron mengatakan bahwa tim produksinya sengaja melakukan rekaman dengan Hemsworth untuk adegan singkat tersebut. “Omong-omong, kami merekam suara Chris Hemsworth untuk itu (suara Throg). Itu adalah rekaman suara baru, bukan hasil daur ulang,” ucap sutradara tersebut.

EXCLUSIVE‼️ @ViewsFrom616 interviewed @iamkateherron and she revealed that @chrishemsworth is the voice of #Throg the Frog Thor
in Episode Five of #Loki #ReleaseTheThrogCut ⛈#PrayersForPuddleGulp 🐸 pic.twitter.com/2TIyvf1Mk8

— Twitch.tv/ForAllNerds (@ForAllNerds) July 10, 2021

Namun, tampaknya keterlibatan Hemsworth sebagai Throg di serial Loki enggak cuma di episode kelima saja. Soalnya, Eric Martin selaku penulis naskah serialnya sempat mengatakan bahwa seharusnya ada adegan Throg menghajar sang God of Mischief di episode pertamanya, tapi sayangnya terpaksa dihapus karena masalah durasi. Bisa jadi, Hemsworth juga turut terlibat sebagai pengisi suara Throg di deleted scene tersebut.

Baca Juga
5 Superhero Marvel dengan Asal-usul Unik, Ada yang dari Kisah Nyata!
5 Fakta Sersi, Superhero Marvel Sentral di Film Eternals
5 Superhero Marvel Kocak, Bikin Penampilannya Selalu Ditunggu

Nah, bagaimana tanggapan kalian dengan cameo Chris Hemsworth sebagai Throg tersebut? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Loki thor cameo marvel
Close Ads X
© 2022 PT Gajah Merah Terbang. All rights reserved.