Sederet Drama Korea Seru buat Lo yang Doyan Makan

Tayangan drama Korea laris manis karena selalu berhasil mainin emosi penontonnya. Enggak cuma mengandalkan kisah cinta, banyak juga drama Korea dengan cerita berbeda-beda yang meninggalkan kesan tersendiri. Misalnya aja kisah kasus pembunuhan yang menegangkan atau perihal makanan yang sukses bikin penontonnya mendadak lapar.

Via Istimewa

Bahkan, meski tema utamanya bukan soal makanan, tetap aja drama-drama ini nampilin adegan makan yang berhasil bikin ngiler. Nah, buat lo yang suka makan, apalagi menggilai dunia kuliner, pasti bakal menikmati tayangan drama Korea yang kayak begini. Serunya lagi, drama-drama ini bisa memperluas pengetahuan kita soal variasi hidangan Korea. Kali-kali aja lo bisa terdorong buat belajar masak dari tayangan-tayangan ini.

Berikut sederet serial drama Korea seru buat lo yang doyan makan.

 

1. My Name Is Kim Sam Soon (2005) mengisahkan seorang pattisier yang andal dalam dunia masak.

Sepanjang nonton drama ini, lo bakal disuguhin adegan mendetail yang nampilin kreativitas dalam membuat dessert. Setelah nonton, lo pasti pengen langsung pergi ke toko kue.

 

2. Berkat drama Pasta (2010), lo bisa melihat proses pembuatan pasta yang tampilannya selalu menarik karena kreativitas para kokinya.

Serial ini dibintangi oleh Gong Hyo-jin dan Lee Sun-kyun. Mereka berperan sebagai Seo Yoo-kyung dan Choi Hyun-wook yang bekerja di sebuah restoran pasta yang cukup terkenal.

 

3. Doyan makan roti? Lewat serial Baker King, Kim Tak Goo (2010), lo bakal disuguhkan hidangan roti panggang dan donat lezat yang dibuat oleh Kim Tak-goo.

Sesuai dengan judulnya, serial drama yang tayang di KBS2 ini mengisahkan Kim Tak-goo (Yoon Si-yoon) yang ingin menjadi seorang pencipta sekaligus pembuat roti berbakat.

 

4. Selain menyajikan kisah asmara yang penuh konflik, Feast of the Gods (2012) juga mengisahkan dua karakter utama yang berambisi untuk menjadi koki andal.

Dipertemukan oleh takdir, kebenaran tentang keduanya pun terungkap. Mereka pun saling bersaing untuk menjadi koki andalan di sebuah restoran.

 

5. Buat lo yang udah ngikutin serial Let's Eat (2013) sampai Let's Eat 2 (2015), pasti setuju bahwa drama Korea yang satu ini berhasil bikin siapa pun tertarik menyambangi restoran Korea.

Serial drama yang tayang di tvN ini baru aja ngerilis sekuel lanjutannya, Let’s Eat 3, pada pekan lalu (16/7). Sang protagonis, Koo Dae-young (Yoon Doo-joon), memiliki hobi makan sekaligus berprofesi menjadi food blogger. Seluruh adegan makan dalam drama ini selalu aja sukses bikin penonton tergiur.

 

6. The Legendary Witch (2014) mengambil latar penjara dan berfokus pada empat narapidana cewek yang jadi dekat dan ikut kelas membuat kue.

Suka makan? Tonton juga Film-film yang Bisa Bikin Lo Mendadak Lapar.

 

7. Meski judulnya menakutkan, Oh My Ghost (2015) enggak mengandung cerita yang bikin ngeri, kok. Malahan, drama ini nampilin aktivitas dapur di sebuah kafe dengan keseruan aksi para kokinya.

Para kokinya ini sering kali mencoba resep baru yang menggugah selera. Serial yang dibintangi oleh Park Bo-young (Na Bong-sun) dan Cho Jung-suk (Kang Sun-woo) ini dijamin bikin lo pengen makan banyak karena adegan-adegan masaknya mengundang nafsu makan.

 

8. Dalam serial Drinking Solo (2016), banyak adegan minum-minum. Sebagai selingan, tersajilah berbagai makanan mewah yang tampak lezat.

 

9. Hampir di tiap episodenya, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo (2016) nampilin aksi Bok-joo (Lee Sung-kyung) yang lagi makan dalam porsi besar bareng teman-temannya. Bohong banget, deh, kalau lo enggak tergiur!

Sebenernya, drama ini bukan menyoroti dunia kuliner, melainkan kisah percintaan. Meskipun demikian, di setiap episodenya pasti ada aja sosok ayam goreng yang tampilannya sangat menarik.

 

10. Buat para pencinta kue cokelat, serial Choco Bank (2016) berpotensi bikin lo diabetes. Sekali nonton, pasti pengen makan kue terus. Ditambah lagi, ada Kai “EXO” yang manis sebagai bintang utamanya!

Kalau lo lagi diet gula dan enggak punya niat yang kuat-kuat amat, jangan nonton drama ini, deh!

 

11. My Secret Romance (2017) menyajikan beberapa tampilan makanan sehat yang dibuat oleh karakter yang diperankan oleh Sung Hoon, Cha Jin-wook.

 

12. Siap-siap jadi lapar kalau nonton Wok of Love. Yap, ada banyak penampakan makanan Tiongkok yang jadi inti cerita dari drama ini!

Dibintangi Jang Hyuk, Jung Ryeo-won, dan Lee Juon-ho “PM”, drama ini mengisahkan kisah Doo chil-seong (Jang Hyuk) yang mendirikan restoran Tiongkok bernama Hungry Wok menampung teman-temannya semasa di penjara.

Ada juga, loh, 9 Film Seru yang Enggak Cocok Lo Tonton Sambil Makan.

***

Itulah 12 judul drama Korea seru yang cocok jadi tontonan lo yang doyan makan. Lo bisa menyimak makanan-makanan enak di setiap adegannya yang bisa jadi referensi lo untuk wisata kuliner bareng teman-teman lo. Siapa tahu aja, ‘kan, lo suatu saat berkunjung ke Negeri Ginseng dan berkesempatan buat mencicipi makanan-makanan autentik di sana? Nah, dari sederet tayangan di atas, mana yang paling ampuh bikin lo ngiler?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.