7 Karakter Orang Ketiga Drama Korea yang Bikin Naik Pitam

– Deretan aktris drama Korea di bawah ini dapat penghargaan atas perannya sebagai orang ketiga.
– Sebagian besar judul drakornya merupakan tema perselingkuhan.

Pasti kalian akan sangat kesal ketika nonton drama Korea yang disukai dan ada tokoh orang ketiga atau ‘pelakor’ atau perebut lelaki orang memang musuh banyak wanita. Mereka dianggap oportunis, enggak punya hati, dan merusak mahligai yang sudah dibangun di atas perjanjian hukum serta agama.

Beberapa orang ketiga dalam drama Korea betul-betul ditampilkan dengan penokohan super-ngeselin. Saking menyebalkannya, banyak penonton jadi ‘percaya’ kalau mereka memang punya bakat jadi perebut suami orang!

Siapa saja, nih, tokoh orang ketiga di dalam drama Korea yang bikin kalian geregetan? Kenalan, yuk, sama mereka!

1. Yoo Se-young (Temptation)

Via istimewa

Orang ketiga fenomenal pertama yaitu Yoo Se-young dalam drama Korea berjudul Temptation. Secara manipulatif, dia mendekati Cha Suk-hoon (Kwon Sang-woo) dengan cara menyuruhnya menemani selama 4 hari sebagai ganti pelunasan utang.

Strategi tersebut ampuh membuat pernikahan Cha Suk-hoon hampir bubar di tengah jalan. Apalagi, Suk-hoon juga sempat baper. Sosok Yoo Se-young diperankan oleh Choi Ji-woo yang bikin penonton geregetan sekaligus terpesona, dan jadi pembicaraan di media sosial. Hasilnya, Ji-woo berhasil mendapat sederet nominasi, seperti “Top Excellence Award” dan “Netizen Popularity Award” dalam SBS Drama Awards.

2. On Yoo-ri (VIP)

Via istimewa

Kalian pernah nonton drama Korea VIP? Sebagai pencinta drakor tentu kalian enggak bakal ketinggalan yang satu ini dong. VIP ini lagi lagi menampilkan sosok orang ketiga yang bener-bener bikin naik pitam.

Bagaimana enggak? On Yoo-ri merupakan seorang karyawan berani berselingkuh dengan rekan sekantornya yaitu Park Seong-joon, yang notabene adalah istri orang. Istri Seong-joon, Na Jeong-seon bahkan sekantor sama mereka.

Diperankan oleh Pyo Ye-jin, On Yoo-ri adalah seorang perempuan yang agak pasif agresif. Sangat menyebalkan melihat dia sok innocent dan terkadang merasa teraniaya dengan perlakuan istri Seong-joon.

3. Yeo Da-kyung (A World of Married Couple)

Via istimewa

Tentunya kalian tahu, dong, orang ketiga paling fenomenal satu ini. Yeo Da-kyung merupakan perusak rumah tangga dalam drama Korea yang lagi hangat-hangatnya, yakni A World of Married Couple. Diadaptasi dari serial BBC Doctor Foster, drama Korea A World of Married Couple berkisah tentang seorang istri yang terlihat sempurna, tetapi masih diselingkuhi oleh suaminya, Tae-oh.

Yeo Da-kyung diperankan apik oleh Han So-hee. Dia sukses jadi antagonis yang bikin geregetan. Dia enggak mau kalah dan malah berusaha bikin Tae-oh cerai dengan istrinya. Bahkan, Instagram Han So Hee, sampai diserang netizen Indonesia karena perannya yang begitu meyakinkan! Berkat perannya, Han So-hee masuk nominasi “Aktris Pendatang Terbaru” di Baeksang Arts Awards 2020.

4. Min Yoo-ra (The Last Empress)

Via istimewa

The Last Empress merupakan drama Korea yang penuh dengan intrik, mulai dari intrik istana sampai dengan intrik percintaan. Min Yoo-ra adalah seorang juru bicara kerajaan. Seharusnya, dia profesional dalam menjalankan tugasnya, tetapi dia malah mencoba untuk merusak rumah tangga kaisar.

Yoo-ra bahkan melakukan segala cara untuk bisa menjadi permaisuri. Meski cerdas dan tegas, dia juga serakah. Yoo-ra diperankan oleh Lee Elijah dan berhasil “Excellence Award” di SBS Drama Awards 2018. Hmm, tokoh orang ketiga memang enggak kenal zaman, ya!

5. Kim Mi-ran (Pink Lipstick)

Via istimewa

Diperankan oleh Seo Yoo-Jung, Kim Mi-ran dalam drama Korea Pink Lipstick merupakan perebut suami orang yang bener-bener mempermainkan perasaan penonton. Enggak ada orang ketiga yang lebih menyebalkan ketimbang mereka yang mencuri pasangan temen deketnya.

Kim Mi-ran dipercaya buat menjaga suami teman baiknya, Yoo Ga-eun (Park Eun-hye), tapi dia malah mencoba buat merebutnya. Padahal Mi-ran pernah ditolong oleh Ga-eun karena keluarganya yang miskin. Wah, tega bener, ya? Kepercayaan sahabat dirusak begitu saja tanpa ampun.

6. Yoon Se-ri (Crash Landing on You)

Via istimewa

Crash Landing on You merupakan drama Korea yang lagi hit di Netflix. Drama ini menggunakan tema militer serta isu hubungan Korea Utara dan Korea Selatan, sesuatu yang sebenarnya enggak banyak diangkat di drakor.

Yoon Se-ri (Son Ye-jin), seorang anak konglomerat, sedang melakukan paralayang dan secara enggak sengaja melakukan pendaratan darurat di Korea Utara. Di sana, dia bertemu dengan Captain Ri, seorang petinggi militer Korea Utara.

Kisah serial ini unik, karena penonton justru malah mendukung hubungan antara Se-ri dan Ri Jeong-hyeok (Hyun Bin), padahal Ri udah punya tunangan! Yap, mungkin Se Ri adalah salah satu pelakor yang beruntung karena kesalahannya termaafkan.

7. Kang Yi-na (Hello, My Twenties!)

Via istimewa

Kang Yi-na (Ryu Hwa-young) merupakan salah satu mahasiswa yang tinggal di kostan shared house Belle Epoque. Di mata banyak orang, Kang Yi-na adalah cewek beruntung yang punya segalanya. Dia cantik, punya koleksi mewah, dan juga memiliki kehidupan yang hedon.

Namun, siapa yang menyangka bahwa dia ternyata merupakan sugar baby alias cewek simpanan? Yap, dia mendapatkan kemewahan itu dari cowok-cowok bersuami yang dikencaninya.

Mengingat kisah drama Korea Hello, My Tweeties! enggak spesifik tentang Kang Yi-na, maka "kebencian" penonton sama tokoh ini enggak seberapa. Bahkan, dalam beberapa titik, penonton bakal merasa kasihan karena dengan berbagai kemewahannya, Kang Yi-na enggak benar-benar bahagia.

***

Itulah ketujuh karakter orang ketiga dalam drama Korea yang fenomenal. Apakah kalian merasa sebel banget saat menyaksikan mereka? Kalau iya, berarti akting mereka sukses!

Nah, biar keselnya hilang setelah nonton aksi para perebut lelaki orang di atas, mending kalian koleksi masker keren ini. Nantinya, setiap pembelian satu buah masker ini, kalian telah membagikan tiga masker kepada orang lain yang membutuhkan. Langsung beli di sini, ya!

Via kincir
Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.