Arjun Bijlani, Pemikat Serial Naagin dan Ishq Mein Marjawan

– Biodata dan perjalanan karier Arjun Bijlani.
– Serial Naagin yang dibintangi Arjun Bijlani ditayangkan stasiun TV Indonesia.

Arjun Bijlani baru-baru ini bikin penggemar Bollywood antusias karena penampilannya di Naagin (2015) sebagai Rithik Singh. Menariknya, Arjun beradu akting dengan Mouni Roy. Serial tentang siluman ular ini tayang mulai 1 Desember pukul 13.30 WIB di ANTV, tepatnya setelah Jodha Akbar atau sebelum Mahabharata.

Sebagai informasi, sinopsis Naagin berkisah tentang balas dendam yang berujung cinta. Dikisahkan Shivanya adalah siluman ular yang orangtuanya dihabisi oleh keluarga Ankush Raheja (Manish Khanna). Sebagai langkah awal balas dendam, Shivanya menyusup ke dalam keluarga Raheja. Usahanya berhasil membuat Rithik Singh (Arjun Bijlani) anak angkat Ankush jatuh hati.

Via Istimewa

Nama Arjun Bijlani di dunia Bollywood termasuk jajaran papan atas. Aktingnya kerap bikin penonton enggak sabar untuk nonton serialnya sampai selesai. Tahun lalu, sang aktor meraih popularitas lewat Ishq Mein Marjawan yang meraih rating tinggi di stasiun TV Indonesia.

Tak menutup kemungkinan, Naagin kembali meraih rating tinggi ketika tayang kembali. Kesuksesannya pun enggak terlepas dari kiprah para pemeran utamanya, seperti Arjun Bijlani.

Biar makin kenal Arjun Bijlani, yuk, intip perjalanan hidup aktor papan atas Bollywood yang satu ini!

Arjun Bijlani, lahir di Mumbai pada 31 Oktober 1982.

Via Istimewa

Lahir dan tumbuh dalam keluarga keturunan Sindhi. Ayahnya bernama Sudarshan Bijlani dan ibunya Shakti Bijlani. Arjun biasanya dipanggil Jun oleh orang-orang terdekatnya. Dia menyelesaikan studinya di Bombay Scottish School dan meraih gelar sarjananya di H.R. College of Commerce and Economics.

Lelaki yang gemar bersepeda ini memulai debutnya di layar kaca dengan menjadi lawan main aktris Jennifer Winget.

Via Istimewa

Jun pertama kali menjadi aktor sebagai protagonis dalam serial Kartika pada 2004. Dari debut ini, kemampuannya mulai dilirik dan dia mendapatkan tawaran untuk kembali bermain dalam serial, seperti Remix pada 2005.

Pada 2006, Jun mendapatkan kesempatan pertama membintangi serial bergenre aksi dan militer dengan judul Left Right Left.

Via Istimewa

Setelah melakoni karakter seorang calon perwira dalam Left Right Left, dia menjadi lelaki kaya raya lawan main Deepti Bhatnagar dalam serial Mohe Rang De.

Meskipun sudah bermain di beberapa serial, Jun baru mendapat perhatian saat bermain dalam serial Miley Jab Hum Tum.

Via Istimewa

Serial ini menjadi serial pertama yang meraih TRP tinggi dengan Jun sebagai bintang utamanya. Setelah Miley Jab Hum Tum berakhir pada 19 November 2010, lelaki yang gemar membaca ini melanjutkan kariernya dalam serial Pardes Mein Mila Koi Apna pada 2011.

Arjun Bijlani termasuk aktor yang enggak pernah absen main serial TV setiap tahunnya.

Via Istimewa

Di samping kesibukannya bermain serial TV, Jun menjadi seorang pebisnis dengan membuka toko wine sejak 2010.

Jun juga memiliki ketertarikan yang besar pada film pendek.

Via Istimewa

Dalam rentang waktu dua tahun, yaitu 2012 dan 2013, lelaki yang doyan mengunjungi kuil ini sudah bermain dalam tiga film pendek. Film pendek pertamanya berjudul Full Phukre (2012). Selanjutnya dia bermain dalam I Guess (2013), memerankan karakter yang berbincang dengan orang asing mengenai kehidupan dan kematian di sebuah rumah sakit. Terakhir, dia bermain dalam film pendek berjudul Caught in the Web (2013).

Pada 2015, Jun bermain dalam serial Naagin. Serial ini mendapatkan rating yang tinggi dan bertahan selama lima musim.

Via Istimewa

Dalam serial ini, Jun berperan sebagai Rithik Singh, seorang lelaki yang enggak percaya dengan cinta dan agama. Dikisahkan, Rithik mulai mengubah pandangannya saat bertemu dengan Shivanya yang ternyata jelmaan ular yang ingin balas dendam.

Lelaki yang juga laku sebagai presenter ini pernah mencoba peruntungan dalam dunia layar lebar.

Via Istimewa

Jun sempat membintangi sebuah film berjudul Direct Ishq (2016). Walaupun enggak meraih pencapaian yang sukses, film ini tetap jadi pengalaman yang berharga bagi Jun.

Aktor yang gemar makan gado-gado saat datang ke Indonesia ini meraih puncak kariernya lewat Ishq Mein Marjawan, serial yang tengah merajai layar kaca Indonesia.

Via Istimewa

Menandatangani kontrak dengan Beyond Dreams Entertainment Show, Jun terpilih memerankan Deep Raichand dan beradu peran dengan aktris cantik Aalisha Panwar. Serial ini mendapat sambutan baik dengan menduduki peringkat kelima lewat 5,7 juta impressions di India.

Lewat performa maksimalnya dalam serial Ishq Mein Marjawan, ayah satu anak ini berhasil memenangkan dua penghargaan.

Via Istimewa

Dalam Zee Gold Awards 2018, Jun meraih penghargaan dalam kategori "Best Actor Negative (Male)". Sementara itu, Ishq Mein Marjawan dinobatkan sebagai “BestTV Show (Thriller and Suspense)”.

Sebelumnya, Arjun sudah memenangkan dua penghargaan. Lewat Miley Jab Hum Tum, dia meraih “Best Actor Male” dalam Kalakar Awards 2010. Dia juga menang di Gold Awards 2016 kategori "Best Actor (Critics)" lewat aktingnya dalam serial Naagin.

***

Ternyata butuh perjuangan keras bagi Arjun Bijlani untuk meraih puncak karier sebagai seorang aktor. Meski mengalami beberapa kali kegagalan, dia enggak kunjung menyerah sampai akhirnya meraih kesuksesan. Buat yang kangen akting Arjun Bijlani, kalian bisa saksikan lagi penampilannya di Naagin.

Nah, apa pendapat kalian soal perjalanan karier Arjun Bijlani? Kasih tahu di kolom komentar dan ikuti terus KINCIR supaya enggak melewatkan informasi selanjutnya seputar film dan serial TV!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.