(Obi-Wan Kenobi) 7 Easter Egg dan Referensi Menarik Episode 5

*Spoiler Alert: Artikel ini mengandung bocoran Obi-Wan Kenobi episode 5 yang bisa saja mengganggu kamu yang belum nonton.

Enggak terasa, serial Obi-Wan Kenobi sudah memasuki penghujung cerita dan akan segera berakhir minggu depan. Pada episode keempat yang tayang minggu lalu, serial garapan Deborah Chow ini berfokus pada perjalanan Obi-Wan alias Ben Kenobi menyelamatkan Leia yang disekap Reva dalam markas para Inquisitor.

Walaupun berhasil kabur, ternyata Reva sempat menaruh pelacak sehingga Darth Vader bisa mengejar Obi-Wan. 

Nah, di episode kelima ini, Obi-Wan Kenobi berfokus pada perlawanan sang Jedi Master dan kelompok “The Path” untuk kabur dari kejaran Imperial, termasuk Darth Vader dan Inquisitor. Penuh aksi, flashback, serta perlawanan emosional, episode kelima ini pun menjadi episode dengan rating tertinggi sejauh ini, yaitu 8.3 versi IMDB.

Seperti keempat episode sebelumnya, episode kali ini juga menghadirkan sejumlah easter egg dan referensi menarik seputar Star Wars. Apa saja daftarnya? Langsung simak di bawah ini!

Easter egg dan referensi menarik Obi-Wan Kenobi episode 5

1. Kilas balik Anakin versi Attack of the Clones (2002) yang memandang apartemen Padme dari kejauhan

Episode kelima dibuka dengan adegan kilas balik Anakin Skywalker yang masih menjadi Padawan alias murid dari Obi-Wan Kenobi. Adegan tersebut menampilkan Anakin sedang memandangi Coruscant dari kejauhan sambil menunggu kedatangan Obi-Wan untuk berlatih duel lightsaber. Namun, Anakin enggak hanya melihat pemandangan biasa, tetapi memandangi apartemen Padme Amidala dari kejauhan.

Dalam adegan kilas balik ini, Anakin memang belum menikah dengan Padme. Soalnya, tangan Anakin pun masih lengkap, belum terpotong oleh Count Dooku seperti di akhir Attack of the Clones (2002). Akan tetapi, tentunya Anakin sudah menyimpan perasaan untuk Padme sehingga enggak heran kalau dia menatap apartemennya penuh rindu dari kejauhan. 

2. Senjata Bowcaster milik Roken yang mirip dengan punya Chewbacca

Bowcaster menjadi salah satu senjata paling ikonis dalam semesta Star Wars. Senjata berbentuk busur yang menembakkan laser ini memang merupakan senjata khas milik Chewbacca, wookie sahabat Han Solo di trilogi orisinalnya. Senjata ini dipakai Chewie dalam pertarungan Kashyyyk di era perang clone dan sejak saat itu menjadi senjata andalannya.

Ternyata enggak cuma Chewbacca yang menggunakan Bowcaster. Episode kelima Obi-Wan Kenobi ini menunjukkan bahwa Roken menggunakan senjata yang sama ketika sedang melawan stormtrooper dan Inquisitor yang menyerang.

3. Tala yang menyebutkan planet Garel merupakan referensi dari Star Wars: Rebels 

Buat para penonton serial animasi Star Wars: Rebels, nama planet Garel tentunya sudah enggak asing lagi. Soalnya, planet ini memang cukup sering disebutkan, bahkan mulai dari musim-musim pertamanya. Planet Garel ini menjadi tempat Jedi Padawan Ezra Bridger menjalankan misi untuk mencuri senjata Imperial.

Dalam Obi-Wan Kenobi episode 5, planet ini disebutkan oleh Tala yang sedang bercerita mengenai kisah hidupnya kepada Obi-Wan Kenobi.

4. Thermal Detonator milik Tala sama seperti milik Leia

Dalam perlawanan untuk melindungi The Path dari pasukan stormtrooper yang sudah menerobos markas mereka di Jabiim, Tala akhirnya mengorbankan dirinya. Setelah sempat tertembak dan memastikan para pengungsi sudah berada di tempat yang aman, Tala menutup pintu dan meledakkan thermal detonator-nya.

Alat peledak berbentuk bulat ini memang terlihat familier. Soalnya, senjata ini pernah digunakan Princess Leia dalam Return of the Jedi (1983) untuk mengancam Jabba the Hutt.

5. Kalimat “It’s over…” yang Anakin katakan mengingatkan dengan kalimat ikonis Obi-Wan dalam duel lightsaber mereka di Revenge of the Sith (2005)

Dalam adegan flashback latihan duel lightsaber antara Obi-Wan dan Anakin di era Attack of the Clones (2002), Anakin sempat berhasil membuat lightsaber Obi-Wan terlepas dari tangannya. Dia pun berkata, “Your weapon is gone. It’s over.”

Kalimat ini tentunya mengingatkan para penggemar dengan kalimat ikonis Obi-Wan dalam Revenge of the Sith (2005). Ketika Anakin sudah jatuh ke sisi gelap force, mereka berduel sengit di Mustafar. Terakhir, Obi-Wan mengucapkan, “It’s over, Anakin. I have the high ground.”

6. Grand Inquisitor yang masih hidup untuk menjaga canon dari Star Wars Rebels

Di episode kedua, Reva sempat “membunuh” Grand Inquisitor dengan lightsaber-nya. Hal ini pun sempat membingungkan para penggemar Star Wars karena dia masih hidup di serial animasi Star Wars: Rebels. Serial yang berkisah tentang kelompok pemberontak yang berusaha melawan Kekaisaran ini berlatar empat tahun setelah peristiwa di Obi-Wan Kenobi. Jadi, “kematian” Grand Inquisitor di episode kedua serial tersebut dianggap merusak canon dalam keberlangsungan semesta Star Wars.

Namun, di episode kelima ini, canon tersebut tetap terjaga karena Grand Inquisitor tampil kembali. Walaupun begitu, episode ini enggak menjelaskan bagaimana karakter yang diperankan Rupert Friend ini “hidup kembali”.

7. Darth Vader yang menahan spaceship dengan force mirip dengan Ahsoka Tano di Star Wars: The Clone Wars dan momen di video game

Melihat Obi-Wan dan para pengungsi “The Path” hampir kabur menggunakan spaceship, Darth Vader menggunakan kekuatan force-nya untuk menahan pesawat luar angkasa yang begitu besar tersebut. Momen epik yang Darth Vader lakukan ini sebelumnya pernah muncul dalam video game Star Wars: The Force Unleashed.

Enggak hanya itu, Rey juga pernah menahan spaceship menggunakan force dan menghancurkannya dengan kekuatan petir dalam The Rise of Skywalker (2019). Selain Darth Vader dan Rey, momen epik ini juga pernah dilakukan oleh Ahsoka Tano ketika berusaha menahan agar Darth Maul enggak bisa kabur.

***

Nah, itulah deretan easter egg dan referensi seputar semesta Star Wars dalam episode kelima serial solo Obi-Wan Kenobi. Di antara daftar tersebut, manakah yang paling menarik menurutmu? Apakah kamu menemukan easter egg atau referensi lain yang enggak kalah serunya? Bagikan di bawah, ya! Jangan lupa ikuti KINCIR untuk informasi menarik seputar film atau serial lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.