5 Peran Pertama Aktor Sinetron Idola, Enggak Nyangka!

– Aktor sinetron idola di bawah ini mengawali karier akting sebagai figuran.
– Berawal dari sinetron, karier mereka merambah ke layar lebar, hingga bisnis lain.

Berkarier di dunia televisi maupun dunia perfilman tentu enggak mudah. Ada banyak proses yang dilalui sebelum menjadi aktor senior sehingga terkenal seperti sekarang ini.

Beberapa aktor sudah mulai bermain seni peran sejak kecil, bahkan ada pula yang mengawali kariernya melalui peran-peran kecil yang enggak disangka-sangka bakal mengantar mereka ke gerbang kesuksesan. Contohnya seperti aktor Indonesia di bawah ini. Mereka melewati peran-peran kecil yang dianggap enggak penting hingga bisa menjadi terkenal secara terhormat kayak sekarang.

Yuk, lihat bagaimana usaha para aktor sinetron Indonesia di sini.

1. Arya Saloka

Awal karier Arya Saloka dimulai ketika dia diajak bermain menjadi pemeran figuran di sebuah FTV yang saat itu sedang proses syuting di Bali. Kala itu, Arya sedang berada di lokasi syuting di sebuah puskesmas dan hanya muncul sebentar saja dalam FTV-nya.

Walau hanya muncul sebentar, daya tarik Arya Saloka terbilang kuat. Sejak saat itu, dia mendapatkan tawaran untuk syuting di beberapa FTV lain, seperti Upik Abu Metropolitan, Ganteng-ganteng Gokil, dan 56 judul lain.

Kiprahnya dalam film layar lebar juga terbilang banyak, meski hadir sebagai pemeran pendukung, seperti dalam Malaikat Tanpa Sayap (2012), Night Bus (2017), Menunggu Pagi (2018), Habibie & Ainun 3 (2019), dan terakhir pada Story of Kale: When Someone’s in Love (2020). Kini, dia menjadi tokoh utama dari sinetron Ikatan Cinta sebagai Aldebaran, yang memiliki banyak penggemar.

2. Kevin Julio

Awal mulai Kevin Julio terjun di dunia entertainment adalah ketika dia masih SMP. Kala itu, Kevin Julio mendapat tawaran untuk menjadi pemain figuran dalam sinetron Intan (2006). Walau hanya sebagai pemain figuran, nampaknya Kevin Julio menyukai kegiatan itu.

Dia semakin tertarik untuk belajar akting dan enggak kenal lelah mencoba peruntungan dengan mengikuti berbagai casting. Namanya kian dikenal berkat perannya di Candy (2007), Arti Sahabat (2011), dan Heart Series 2 (2013) meski saat itu mendapat peran sebagai antagonis.

Akhirnya Kevin mendapatkan peran utama (protagonis) di Bidadari-Bidadari Surga (2013). Nama Kevin Julio dikenal baik oleh masyarakat setelah dia memainkan sinetron Ganteng-ganteng Serigala sebagai Tristan.

Di dunia FTV, Kevin telah bintangi lebih dari 20 judul. Sementara di layar lebar, telah membintangi 15 judul, dengan dua di antaranya masih dalam proses produksi pada 2021, seperti Akad: The Movie dan Kadet 1947.

3. Teuku Wisnu

Karier Teuku Wisnu di industri hiburan di Indonesia diawali dengan sebuah ketidaksengajaan. Berawal dari kecelakaan mobil yang membuatnya harus menebus semua kerugiannya, Teuku Wisnu memutuskan untuk mengikuti casting sebagai bintang iklan.

Kemudian, dia menjadi figuran dalam FTV Dua Hati dan FTV Hidayah: Orang Desa Jadi Perampok. Namun enggak disangka, setelah memerankan sebagai figuran, dia justru mendapat kesempatan tampil di beberapa sinetron. Di antara beberapa sinetron yang dibawakannya, Cinta Fitri lah yang membuat nama Teuku Wisnu melambung dan dikenali oleh publik.

Kini, sudah ada 10 judul sinetron yang dibintanginya, dan mendapat lima piala penghargaan sebagai “Aktor Favorit” berkat Cinta Fitri. Sementara di layar lebar, Teuku Wisnu telah membintangi empat judul sebagai pemeran pendukung.

4. Dude Harlino

Dude Harlino adalah salah satu aktor Indonesia yang bisa dibilang legend. Dia sudah berada di industri hiburan Indonesia sejak 2002. Dahulu, dia belajar seni pertunjukan di Sanggar Ananda, Jakarta. Dengan basic yang dia miliki, tentunya Dude sering mengikuti casting.

Awal kariernya enggak langsung indah atau langsung menyabet pemeran utama. Dude sempat mengalami banyak penolakan. Dia juga pernah hanya mendapatkan biaya Rp15.000 sehari untuk perannya. Peran pertamanya dalam sinetron Tersanjung 2 sebagai figuran yang terlupakan.

Namun, setelah mengalami segala kesulitan di awal kariernya, akhirnya dia berhasil menjadi pemeran utama dalam banyak judul sinetron, bahkan juga menjadi pemeran utama di film layar lebar seperti Tusuk Jelangkung (2002), juga Di Sini Ada Setan (2003). Soal penghargaan, Dude sudah sabet 11 piala.

5. Raffi Ahmad

Karier Raffi Ahmad dimulai sekitar 2002. Debutnya hanya menjadi pemain pendukung dalam sinetron Tunjuk Satu Bintang. Saat itu, hanya sedikit orang yang memperhatikan sosoknya. Namun setelah Raffi Ahmad membintangi Senandung Masa Puber, namanya jadi semakin dikenal oleh masyarakat.

Dari situlah dia memulai masa kejayaannya di dunia hiburan. Raffi sudah bintangi 22 film layar lebar, 30 judul sinetron, 17 judul FTV, 77 acara varietas, puluhan iklan, dan puluhan single lagu. Kini, ketenarannya enggak tertandingi.

Bonus: Rio Dewanto

Sebelum menjadi aktor sebesar saat ini, Rio Dewanto pernah berkiprah menjadi pemeran pendukung di sinetron dan FTV. Peran pertamanya dalam sinetron Cucu Menantu (2008) dan Kasih dan Asmara (2009) sebagai pendukung.

Sementara, peran pertamanya di film adalah sebagai laki-laki di gereja tanpa nama di Pintu Terlarang (2009). Meskipun penampilannya masih sebatas pemeran pendukung, Rio Dewanto enggak pernah menyerah. Kegigihannya akhirnya membuahkan hasil dan dia berhasil mendapatkan kesempatan untuk menjadi pemain utama.

Sejak memainkan Filosofi Kopi (2015), namanya semakin mentereng. Bahkan, kini lebih banyak tampil di film layar lebar. Dia semakin digandrungi oleh publik sehingga jalan untuknya di dunia entertainment semakin terbuka lebar.

Dia juga melebarkan sayapnya ke dunia bisnis kuliner, seperti kedai kopi dan makanan, serta bisnis clothing yang tengah dikembangkannya. Sekarang siapa, sih, yang enggak tahu Rio Dewanto?

***

Nah, itu dia peran pertama dari enam aktor idola sinetron Indonesia yang tanpa disangka berhasil mengantarkan mereka ke gerbang kesuksesan industri perfilman.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.