(SDCC 2018) 17 Proyek Serial TV yang Diprediksi Segera Hadir

Banyak penikmat film menaruh ekspektasi lebih pada San Diego Comic-Con (SSDC) 2018. Bagaimana enggak? Ajang tersebut udah dianggap jadi panggungnya para waralaba film dan serial TV untuk mempromosikan proyeknya. Tentunya, jadi angin segar bagi para penggemar yang menantikan pengumumannya.

Kalau dilihat, SDCC 2018 tampaknya lebih sepi dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Soalnya, banyak waralaba yang absen di acara tersebut. Namun, bukan berarti enggak ada line up yang fantastis. Penasaran?

Inilah deretan proyek serial TV yang diprediksi tampil di SDCC 2018. Kira-kira, ada judul yang lo tunggu-tunggu, enggak?

 

1. Digarap oleh sutradara Avengers 4, Joe dan Anthony Russo, serial Deadly Class siap dihadirkan oleh Syfy di SDCC 2018.

 

2. Penampilan serial Doctor Who jadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu. Bakal hadir pula para pemeran baru dari season 11 ini.

 

3. Akan diperkenalkan serial horor psikologi adaptasi dari karya Stephen King dan J.J. Abrams berjudul Castle Rock.

 

4. Musim kedua Krypton kembali hadir. Hal tersebut menandakan bahwa seri prekuel kisah Superman terbukti sukses.

 

5. Selagi Marvel merayakan 10 tahunnya, Marvel TV juga mempromosikan serial-serial jagoannya. Misalnya, Iron Fist dan Luke Cage yang sama-sama memasuki season 2.

 

6. Serial thriller psikologi berjudul Nightflyers yang juga adaptasi dari karya George R.R. Martin bakal menghantui SDCC 2018.

 

7. Ada panel khusus yang didedikasikan untuk serial The Walking Dead dan Fear the Walking Dead.

 

8. Serial American Horror Story cenderung ngasih kejutan pada season lanjutannya di acara SDCC 2018. Kira-kira, apa aja kejutan di tahun ini, ya?

 

9. Diprediksi bahwa serial-serial produksi DCTV bakal ngasih kejutan meski belum ada konfirmasi resmi.

 

10. Fox hadir untuk mempromosikan serial The Gifted. Salah satu dari acara TV X-Men ini tampaknya bakal menghadirkan kejutan di season 2.

 

11. Di sisi lain, ada Lucifer season 3 yang dibatalkan oleh Fox tapi justru dipinang oleh Netflix. Lo bakal tahu alasannya di SDCC 2018.

 

12. Serial Gotham jadi langganan SDCC sejak 2013. Tahun ini, Gotham kembali hadir pada musim kelimanya.

 

13. Riverdale udah jadi serial tuan rumah SDCC selama dua tahun terakhir. Bisa jadi, 2018 ini enggak bakal berbeda dengan sebelumnya.

 

14. Banyak yang mengharapkan hadirnya Star Trek: Discovery menjadi kunci untuk SDCC 2018. Namun, masih butuh konfirmasi ulang.

 

15. Stranger Things diperkirakan bakal ngasih kejutan. Meski hanya prediksi, kabar kehadirannya hampir tak terelakkan.

 

16. Supernatural bisa dibilang jadi serial live action fantasi Amerika yang paling lama tayang. Kehadirannya pun udah dipastikan di SDCC 2018.

 

17. Serial horor yang terinspirasi buku komik populer, Wynonna Earp, juga diprediksi kembali hadir di acara tersebut.

***

Nah, itulah 17 proyek serial TV yang bakal ngasih kejutan di SDCC 2018. Deretan proyek di atas menandakan bahwa banyak waralaba yang masih bertahan dan terus ngasih kejutan di ajang tersebut. Meski banyak yang absen, serial waralaba di atas bakal menjanjikan sesuatu yang fantastis.

Serial mana, sih, yang udah lo tunggu-tungguin? Kasih tahu, dong!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.