(REVIEW) Saint Seiya: Galaxy Spirits

Saint Seiya: Galaxy Spirits
Genre
  • JRPG
Publisher
  • DeNA
Developer
  • DeNA
Release Date
  • 08 May 2019
Rating
3.5 / 5

Sebagian besar dari kalian yang tumbuh di era 80-an dan 90-an mungkin enggak asing dengan Saint Seiya. Yap, anime ini telah menjadi bagian dari masa kecil anak-anak yang lahir dan tumbuh di era tersebut.

Nah, ada kabar baik buat kalian yang dulu enggak pernah absen menonton Saint Seiya. DeNA belum lama ini merilis sebuah game mobile yang diadaptasi dari anime tersebut. Game berjudul Saint Seiya: Galaxy Spirits ini merupakan game berlisensi resmi dari Toei Animation dan sang kreator Saint Seiya, yaitu Masami Kurumada.

Lantas, bagaimana kualitas Saint Seiya: Galaxy Spirits? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

 

Grafik yang Terkesan Jadul

DeNA bisa dibilang cukup setia dengan gaya visual Saint Seiya yang kental dengan nuansa 80-an. Saint Seiya: Galaxy Spirits tetap mempertahankan tampilan orisinal dari para karakternya, sehingga kalian bakal merasakan nuansa retro yang kental di game ini. Kalian seakan-akan dibawa kembali ke masa kecil saat sedang menyaksikan anime Saint Seiya.

Dari sisi nostalgia memang bagus. Namun jika dibandingkan dengan game-game rilisan masa kini, grafik yang ditampilkan Saint Seiya: Galaxy Spirits terasa ketinggalan zaman. Pergerakan karakter saat bertarung terlihat cukup kaku. Kalian seperti sedang melihat animasi game jadul tapi dengan tampilan visual game masa kini. Saint Seiya: Galaxy Spirits memang dibuat untuk merayakan 30 tahun keberadaan Saint Seiya. Bisa jadi itulah alasannya mengapa game ini menghadirkan grafik bernuansa retro.

 

Pertarungan serba otomatis

Saint Seiya: Galaxy Spirits menghadirkan gameplay dan sistem combat yang cukup sederhana. Di game ini, kalian enggak akan menemukan sistem kontrol. Karakternya dirancang untuk bergerak dan melancarkan basic attack secara otomatis. Kalian hanya ditugaskan untuk tap skill dan swipe ulti dari masing-masing karakter.

Tiap karakter dibekali satu skill aktif, satu skill ulti, dan beberapa skill pasif. Seperti game lainnya yang mengusung sistem combat otomatis, tentunya kalian harus memperhatikan level karakter yang kalian miliki. Berbagai item untuk meng-upgrade karakter bisa kalian dapatkan dari Story Mode, Store, atau dengan membuka gacha. Tenang saja, guys. Saint Seiya: Galaxy Spirits termasuk game yang enggak pelit memberikan kesempatan gacha gratis di setiap harinya.

Selain Story Mode, kalian juga bisa menemukan fitur PvP atau yang disebut sebagai Arena di game ini. Jika di Story Mode kalian bisa melakukan skill dan ulti secara manual, maka semua menjadi full otomatis ketika berada di Arena.

 

Deretan Karakter Ikonis yang Bikin Bernostalgia

Sebagai game yang dikembangkan untuk merayakan 30 tahun keberadaan Saint Seiya, game ini berhasil menghadirkan fan service buat para penggemarnya. Dari awal membuka gamenya, kalian bakal disuguhkan dengan soundtrack animenya. Selain itu, kalian juga bakal menemukan deretan karakter favorit kalian di game ini.

Kalian bisa bertemu dengan Seiya, Shun, Shiryu, dan berbagai karakter lain yang bikin kalian jadi mengingat masa kecil. Selain itu, tiap karakter juga dibekali dengan animasi khusus saat melakukan ulti. Kalian seakan-akan sedang melihat Seiya dan kawan-kawan saat mengeluarkan jurus di animenya. Walau enggak sedetail animenya, Story Mode Saint Seiya: Galaxy Spirits juga bakal membuat kalian kembali bernostalgia.

***

Untuk ukuran sebuah game tribute, Saint Seiya: Galaxy Spirits terbilang cukup berhasil untuk menyenangkan para penggemar lamanya. Mulai dari soundtrack, karakter, dan ceritanya dijamin bikin kalian bakal mengingat kembali masa kecil. Sayangnya, kelebihan tersebut enggak diimbangi dengan gameplay-nya. Game ini menghadirkan gameplay yang cukup monoton dan berpotensi membuat pemainnya cepat bosan. Kalau kalian ngerasa sebagai penggemar Saint Seiya, enggak ada salahnya, kok, mencoba game ini untuk mengulang masa kecil kalian.

Coba aja mainkan dan jangan lupa kasih penilaian kalian di kolom ulasan pada bagian atas artikel ini!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.