Halaman Resmi ESL Indonesia Hadir di Facebook

Kemeriahan gelaran Global Electronic Sports Championship (GESC): Indonesia Dota 2 Minor yang diselenggarakan pada 17—18 Maret lalu, tampaknya masih terasa hingga saat ini. Turnamen yang dimenangkan oleh tim asal Amerika, Evil Geniuses (EG), ini menjadi titik awal kebangkitan dunia eSports Indonesia di mata dunia.

Baca juga perjalanan mulus Evil Geniuses menjuarai GESC: Indonesia Dota 2 Minor.

Baca juga analisis pertandingan final GESC: Indonesia Dota 2 Minor: EG vs VGJ.Thunder.

Adanya GESC: Indonesia Dota 2 Minor ini, membuat penggemar sekaligus pelaku dunia eSports Dota 2 di Indonesia menjadi lebih optimis jika suatu saat nanti Dota 2 Major akan diselenggarakan di negara ini. Sepertinya, harapan tersebut kini mulai menemukan titik terang. Di Facebook, ditemukan sebuah halaman ESL Indonesia yang telah diverifikasi, loh!

Via Istimewa

Sebenarnya, halaman ini udah ada di Facebook sejak 23 Februari lalu. Namun, keberadaan halaman ini membuat heboh para penggemar Dota 2 Indonesia ketika akun Instagram dotaindonesia2 mengabarkan bahwa halaman ESL Indonesia telah diverifikasi.

 

Akankah Major Indonesia Hadir? . Pada 23 Februari lalu, muncul sebuah komunitas di Facebook yaitu ESL Indonesia. . Meski hampir sebulan, ESL Indonesia baru marak belakangan. Menariknya, mereka sudah verified oleh Facebook. . Setelah kami lihat-lihat, laman ini memang berisi banyak cabang eSports yang dibahas seperti Dota 2, Heartstone, dan Rainbox Six : Siege Pro League. . Dalam posting terbarunya, mereka merilis link untuk gamers ikut di SEA Open Qualifier ESL One Birmingham. . Wah, apakah ini pertanda bakal ada Dota 2 Major Indonesia? . Gimana menurut klean gaes? . Sumber: Facebook ESL Indonesia Writer: @theofilus_ifan . #dotaindonesia2 #dota2

A post shared by DOTA 2 INDONESIA (@dotaindonesia2) on

Jika lo telusuri postingannya, admin ESL Indonesia memastikan jika halaman tersebut merupakan akun resminya ESL.

Via Istimewa

Buat lo yang belum tahu, Electronic Sports League (ESL) merupakan sebuah perusahaan eSports yang menyelenggarakan kompetisi di berbagai negara. Perusahaan eSports terbesar di dunia ini, juga merupakan organisasi eSports profesional tertua yang masih beroperasi. Perusahaan ini secara rutin mengadakan berbagai turnamen berbagai game, termasuk Dota 2 Major.

Nah, apakah keberadaan halaman resmi ESL Indonesia adalah pertanda jika nantinya Dota 2 Major akan diadakan di Indonesia? Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar eSports selanjutnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.