7 Adegan Ciuman Film yang Enggak Ada di Naskah

– Adegan ciuman di bawah ini hasil improvisasi.
– Ada aktor yang mencium lawan mainnya secara spontan karena lupa dialog!

Apapun genre film Hollywood yang kalian tonton, kalian seengaknya menemukan adegan ciuman di film tersebut. Memang ada film Hollywood yang sama sekali enggak menampilkan adegan ciuman. Namun, adegan ini pasti kalian temukan di kebanyakan film Hollywood. Enggak hanya di film romantis, adegan ciuman bisa juga muncul di film horor, aksi, maupun fantasi.

Susunan adegan di film pastinya sudah dipersiapkan dengan matang oleh sutradara dan penulis naskah sebelum proses syuting dimulai, termasuk adegan ciuman. Namun, ada beberapa adegan ciuman yang terjadi secara spontan karena improvisasi yang dilakukan aktor filmnya. Walau enggak direncanakan, adegan ciuman tersebut akhirnya tetap dipakai di hasil akhir film.

Nah, adegan ciuman di film apa saja yang sebenarnya enggak tercantum di naskah? Yuk, simak daftarnya!

1. Bill Murray dan Scarlett Johansson (Lost in Translation)

Via Istimewa

Saat menggarap naskah Lost in Translation (2003), Sofia Coppola telah membayangkan bahwa Bill Murray-lah yang harus menjadi pemeran utama di film ini. Beruntungnya, Murray bersedia untuk bergabung di proyek yang berbujet rendah ini. Pemilihan Murray terbukti menjadi keputusan yang paling tepat. Coppola mengakui bahwa Murray sangat hebat dalam melakukan improvisasi.

Beruntungnya lagi, Murray memiliki chemistry yang baik dengan lawan mainnya, yaitu Scarlett Johansson. Bersama dengan Johansson, Murray pun melakukan beberapa improvisasi di Lost in Translation, termasuk adegan ciuman di akhir filmnya.

Saat Bob (Murray) mengucapkan perpisahan kepada Charlotte (Johansson), Bob memeluk dan membisikkan sesuatu kepada Charlotte. Tanpa sepengetahuan Johansson, Murray mencium lawan mainnya sebelum mereka benar-benar berpisah. Coppola mengaku senang dengan reaksi Johansson saat Murray melakukan improvisasinya.

2. Mark Hamill dan Carrie Fisher (Star Wars: The Last Jedi)

Via Istimewa

Banyak penggemar yang mungkin enggak puas dengan jalan cerita Star Wars: The Last Jedi (2017). Namun, enggak dimungkiri bahwa film garapan Rian Johnson ini menampilkan salah satu adegan paling mengharukan di sejarah film Star Wars. Kalian mungkin termasuk salah satu orang yang tersentuh hatinya ketika melihat adegan pertemuan Luke dan Leia di Star Wars: The Last Jedi.

Alasan yang membuat pertemuan Luke dan Leia di Star Wars: The Last Jedi jadi begitu mengharukan karena Luke mengucapkan selamat tinggal kepada kembarannya. Ditambah lagi, Luke menyempatkan untuk mencium kening kembarannya sebelum benar-benar pergi.

Pemeran Luke, yaitu Mark Hamill, mengaku bahwa adegan ciuman tersebut sama sekali enggak ada di naskah. Hamill melakukan ciuman tersebut untuk mengekspresikan perasaan sedihnya yang enggak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Ditambah dengan kepergian pemeran Leia, yaitu Carrie Fisher, Hamill mengaku sulit untuk menonton adegan tersebut.

3. Jennifer Lawrence dan Amy Adams (American Hustle)

Via Istimewa

Jennifer Lawrence terbilang cukup aktif di dunia film pada awal 2010-an. Ada banyak film yang dibintangi Lawrence di era tersebut, salah satunya American Hustle (2013). Di film ini, Lawrence berperan sebagai istri seorang penipu yang memiliki gundik. Lalu, ada satu adegan yang memperlihatkan Lawrence bertengkar dengan gundik suaminya yang diperankan oleh Amy Adams.

Enggak disangka-sangka, Rosalyn (Lawrence) tiba-tiba mencium Sydney (Adams) setelah mereka bertengkar. Ternyata, adegan ciuman tersebut enggak ada di naskah, loh. Adams-lah yang memiliki ide untuk menampilkan ciuman di akhir pertengkaran. Walau Adams yang memiliki ide, dia merasa Lawrence-lah yang punya andil besar dalam kesuksesan adegan tersebut.

Menurut Adams, Lawrence mengeksekusi idenya dengan sangat baik. Setelah mereka berciuman, Lawrence kemudian melakukan improvisasi lainnya dengan menertawakan Adams. Improvisasi tersebut dianggap jenius oleh Adams.

4. Tom Cruise dan Emily Blunt (Edge of Tomorrow)

Via Istimewa

Tom Cruise pernah membintangi film yang diadaptasi dari novel Jepang All You Need Is Kill, berjudul Edge of Tomorrow (2014). Berperan sebagai William Cage yang enggak memiliki pengalaman bertempur, Cruise bersama Emily Blunt bekerja sama dalam melawan serangan alien. Kerennya, Blunt tampil lebih badass dari Cruise di film ini.

Di akhir film, Cage dan Vrataski (Blunt) berciuman sebelum Vrataski mengorbankan dirinya. Menurut sang penulis naskah Edge of Tomorrow, yaitu Christopher McQuarrie, adegan ciuman tersebut sama sekali enggak ada di naskah dan sama sekali enggak didiskusikan.

McQuarrie dan sutradara Doug Liman awalnya ingin memasukkan unsur romantis di antara Cage dan Vrataski. Namun, mereka selalu merasa unsur tersebut enggak cocok untuk filmnya hingga memilih untuk meniadakan adegan ciuman di Edge of Tomorrow. Enggak disangka-sangka, Blunt mencium Cruise secara spontan. Menurut Blunt, dia hanya tiba-tiba merasa itulah momen yang tepat untuk mencium Cruise.

5. Woody Harrelson dan Elizabeth Banks (The Hunger Games: Mockingjay – Part 2)

Via Istimewa

The Hunger Games: Mockingjay – Part 2 (2015) menjadi penutup yang sempurna untuk kisah Katniss Everdeen. Enggak hanya menampilkan kisah yang menguras emosi, kalian juga bisa melihat berbagai adegan yang enggak terduga, salah satunya adegan ciuman antara Haymitch Abernathy dan Effie Trinket.

Penggemar yang nge-ship Haymitch dan Effie pastinya senang dengan adegan ciuman kedua karakter tersebut. Fakta menariknya, ciuman tersebut merupakan hasil improvisasinya pemeran Haymitch, yaitu Woody Harrelson. Aktor ini pun salut dengan sikap profesional pemeran Effie, Elizabeth Banks, yang merespons improvisasinya.

Walau dilakukan secara spontan, Harrelson menegaskan bahwa ciuman antara Haymitch dan Effie bukanlah ciuman yang tanpa arti. Harrelson pun berharap jika kisah antara kedua karakter ini bakal dilanjutkan.

6. Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard (Jurassic World)

Via Istimewa

Setelah sekian lama, Universal Pictures akhirnya merilis film terbaru dari waralaba film dinosaurus mereka, Jurassic World (2015). Walau Jurassic World adalah film keempat di waralaba, Universal Pictures membuat film ini menjadi sekuelnya film pertama Jurassic Park (1993). Yap, kejadian di film kedua dan ketiga ternyata dianggap enggak terjadi di film ini.

Di film ini, kalian bakal melihat petualangan Owen Grady dan Claire Dearing dalam menghadapi serangan dinosaurus. Jadi, ada satu adegan yang memperlihatkan Claire menyingkirkan dinosaurus kecil yang sedang menyerang Owen. Setelah diselamatkan, Owen pun mengucapkan terima kasih dengan mencium Claire.

Adegan ciuman tersebut sebenarnya enggak ada di naskah. Namun, sang sutradara, yaitu Colin Trevorrow, tiba-tiba terpikir membuat adegan ciuman di hari terakhir syuting. Tanpa sepengetahuan pemeran Claire, Bryce Dallas Howard, Trevorrow meminta Chris Pratt mencium Howard untuk mengejutkan aktris tersebut.

7. Tom Cruise dan Kelly McGillis (Top Gun)

Via Istimewa

Jauh sebelum syuting Edge of Tomorrow, Tom Cruise juga pernah melakukan improvisasi adegan ciuman di film Top Gun (1986). Jika Emily Blunt yang punya inisiatif mencium Cruise di Edge of Tomorrow, maka Cruise-lah yang punya inisiatif mencium Kelly McGillis saat syuting Top Gun. Improvisasi tersebut dilakukan saat Maverick (Cruise) sedang berdebat dengan Charlie (McGillis).

Cruise seharusnya memiliki lebih banyak dialog di adegan tersebut. Namun, dia tiba-tiba lupa dengan dialognya di tengah pengambilan adegan. Untuk menutupi kesalahannya, Cruise akhirnya berimprovisasi dengan mencium McGillis setelah beberapa detik dia terdiam dan terlihat bingung.

***

Itulah deretan adegan ciuman di film yang sama sekali enggak ada di naskah. Di antara ketujuh adegan ciuman di atas, manakah yang enggak kalian sangka bahwa itu adalah improvisasi? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.